Riedl Bahas Kontrak 'PSSI Bayangan' Jumat Nanti  

Reporter

Editor

Senin, 9 April 2012 07:07 WIB

Alfred Riedl (kanan) dan Iman Arif. ANTARA/Puspa Perwitasari

TEMPO.CO, Jakarta -Meskipun sudah mengiyakan tawaran kubu PSSI versi Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia, Alfred Riedl mengaku belum menandatangani kontrak apapun dengan mereka. Namun demikian, ia mengaku akan mulai "bekerja" efektif hari ini, Senin 9 April 2012.


"Saya akan mulai bekerja mulai besok," kata Riedl yang ditemui Tempo di salah satu hotel di Jakarta, Ahad, 8 April 2012. Ia juga mengaku belum membicarakan kontrak kepelatihannya dengan KPSI. Pelatih berkebangsaan Austria tersebut dijadwalkan akan bertemu pengurus PSSI versi KPSI termasuk ketua umum La Nyalla M. Mattalitti pada Jumat mendatang. Detail mengenai kontrak Riedl mungkin saja akan dibahas pada Jumat mendatang.

Dalam memulai tugasnya, Riedl akan mengawasi dan menyeleksi para pemain yang pantas masuk dalam timnas PSSI versi KPSI yang akan dilatihnya. Ia mengaku akan menonton pertandingan Liga Super Indonesia pada hari Rabu untuk memonitor siapa pemain yang pantas masuk skuad.

Pelatih yang pernah sukses membawa tim nasional senior ke partai final Piala AFF 2010 itu belum memiliki bayangan siapa saja pemain yang akan menjadi tulang punggung Indonesia. "Yang masuk tim adalah yang terbaik," tutur Riedl singkat.

Rield menerima tawaran PSSI versi Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI) untuk menjadi pelatih Indonesia semata-mata untuk menyelamatkan sepak bola Indonesia. Ia mengatakan bahwa PSSI dibawah Djohar Arifin telah melakukan beberapa kesalahan termasuk menendangnya keluar dari kursi kepelatihan.

Pelatih yang terkenal sangat disiplin ini mendarat di Bandar Udara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang, Banten, Ahad, 8 April 2012, pukul 18.30 WIB.

ANANDA W. TERESIA

Berita terkait
Riedl: PSSI Versi KPSI Lebih Baik
Riedl Terima Tawaran Kubu 'PSSI Bayangan'
Riedl Menginap di Kempinski
Latih Timnas 'Bayangan' Riedl Duet dengan RD?
Riedl Kembali ke Indonesia
Niat PSSI Ketemu Nirwan Dipertanyakan
Pekan Depan, Koordinator Timnas Temui Nirwan Bakrie
Naturalisasi Sergio van Dijk Tunggu Kisruh Selesai
PSSI Surati Kepala Polri Minta Audiensi
Rekonsiliasi PSSI Contoh Thomas Alva Edison

Berita terkait

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

58 menit lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes mencetak dua gol saat timnya, Venezia, kalah 2-3 dari Catanzaro dalam pertandingan Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

8 jam lalu

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

Kiper klub Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat FC Dallas, Maarten Paes, telah menjadi warga negara Indonesia (WNI)

Baca Selengkapnya

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

13 jam lalu

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Duel timnas U-23 Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan digelar Kamis malam WIB, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Maarten Paes Tak Sabar Main untuk Timnas Indonesia, Kemungkinan Besar Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni

15 jam lalu

Maarten Paes Tak Sabar Main untuk Timnas Indonesia, Kemungkinan Besar Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni

Maarten Paes yang telah resmi menjadi WNI pada Selasa, 30 April 2024, mengaku tak sabar untuk bermain bersama timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

15 jam lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

19 jam lalu

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

Pengusaha beri Rp 23 miliar. Masing-masing pemain Timnas U-23 Indonesia akan dapat bonus berkisar Rp 605,2 juta.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Terhenti di Semifinal Tetap Buka Peluang ke Olimpiade Paris 2024

21 jam lalu

Rekam Jejak Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Terhenti di Semifinal Tetap Buka Peluang ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 menuju partai final Piala Asia U-23 2024 terhenti. Skuat Merah Putih tumbang ditekel Timnas Uzbekistan U-23. Ini rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

1 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

1 hari lalu

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan di Piala Asia U-23, Shin Tae-yong dan Para Pemain di Bawah Tekanan?

Shin Tae-yong (STY) tidak menyangkal fakta bahwa para pemainnya mengalami tekanan saat menelan kekalahan di babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya