Queens Park Ranger Menang Tipis atas Persebaya

Reporter

Editor

Selasa, 24 Juli 2012 00:04 WIB

Pelatih Queen Park Rangers, Mark Hughes (tengah) bersama Datuk Kamaruddin (kiri), CEO Grup Air Asia sekaligus Pemilik Queens Park Rangers saat jumpa perss di Hotel Bumi, Surabaya, (7/22). Queens Park Rangers akan mengakhiri tur pramusimnya di Asia dengan melawan kesebelasan Persebaya pada 23-7 di Gelora Bung Tomo, Surabaya. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Surabaya-- Queens Park Rangers membukukan kemenangan tipis 2-1 atas Persebaya Surabaya 1927 dalam pertandingan persahabatan di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Senin malam, 23 Juli 2012.

Persebaya yang bermain tanpa beban mampu mengimbangi tim tamu yang merupakan tim papan atas di Liga Primer Inggris (BPL). Bahkan Bajul Ijo unggul lebih dulu lewat Fernando Soler di menit ke-17. Berawal dari tendangan jarak jauh Rendy Irawan, bola lepas dari sergapan penjaga gawang QPR Rob Green. Soler dengan sigap menyambar bola muntah dan mengkonversinya menjadi gol.

QPR berhasil menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti Taarabt menit ke-26. Wasit menujuk titik putih setelah akselerasi Fabio da Silva dari sektor kanan Persebaya dihentikan Otaviano Dutra dengan kasar.

Pada menit ke-37 pertandingan sempat terhenti sampai 10 menit karena lampu stadion padam. Padamnya lampu ini yang ketiga kalinya setelah dua kali menjelang pertandingan dimulai.

Di babak kedua Persebaya dan QPR tetap sama-sama memperagakan permainan teknik umpan pendek dari kaki ke kaki. Pada menit ke 67 kelengahan lini belakang Persebaya berbuah petaka. Zamora yang tak terkawal berhasil merobek gawang Persebaya yang dijaga Endra Prasetya. Skor 2-1 untuk QPR hingga akhir pertandingan.

Pada 15 menit terakhir pelatih QPR menurunkan Park Ji Sung serta Shaun Wright Philips. Sayangnya Park kurang bermain maksimal sehingga minim menerima bola. Hanya tusukan-tusukan Philips yang sesekali merepotkan lawan.

Di kubu Persebaya pelatih Divaldo Alves juga memainkan Andik Vermansyah, Patrich Wanggai dan Diego Michiels. Masuknya Andik membuat lini depan Persebaya makin tajam.

Di menit 90 Andik yang menyisir dari sisi kanan pertahanan QPR lolos sendirian dan tinggal berhadap-hadapan dengan kiper QPR. Sayang Andik terlambat menendang bola sehingga dapat diantisipasi penjaga gawang.

KUKUH S WIBOWO


Berita terkait

Persebaya Surabaya Sambangi PSIS, Wali Kota Eri Cahyadi Akan Dampingi Suporter Naik Bus ke Semarang

24 Maret 2023

Persebaya Surabaya Sambangi PSIS, Wali Kota Eri Cahyadi Akan Dampingi Suporter Naik Bus ke Semarang

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi akan mendampingi 1.000 suporter Persebaya Surabaya ke Semarang untuk menonton pertandingan di kandang PSIS Semarang.

Baca Selengkapnya

Bonek Hijrah Protes Nama dan Logonya Digunakan Paslon Eri Cahyadi - Armuji

16 Oktober 2020

Bonek Hijrah Protes Nama dan Logonya Digunakan Paslon Eri Cahyadi - Armuji

Bonek Hijrah memprotes nama dan logonya digunakan Calon Wakil Wali Kota Surabaya Nomor Urut 01 Eri Cahyadi - Armuji untuk tujuan politik

Baca Selengkapnya

Berita Persebaya: Hansamu Yama Sudah Jadi Bonek Sejak Belia

18 Juni 2020

Berita Persebaya: Hansamu Yama Sudah Jadi Bonek Sejak Belia

Hansamu Yama baru bergabung dengan Persebaya Surabaya musim lalu, namun sudah jadi Bonek sejak masih kecil.

Baca Selengkapnya

Ratu Tisha Mundur, Netizen Kehilangan, Pentolan Bonek Kirim Puisi

14 April 2020

Ratu Tisha Mundur, Netizen Kehilangan, Pentolan Bonek Kirim Puisi

Pengunduran diri Ratu Tisha Destria dari posisi Sekretaris Jenderal PSSI menjadi trending di twitter.

Baca Selengkapnya

Liga 1: Bos PT LIB Puji Aksi Sosial Kelompok Suporter Saat Corona

1 April 2020

Liga 1: Bos PT LIB Puji Aksi Sosial Kelompok Suporter Saat Corona

Beberapa kelompok suporter sepak bola Indonesia terlibat aksi sosial untuk mengurangi dampak penyebaran virus corona atau Covid-19.

Baca Selengkapnya

PN Surabaya Kabulkan Gugatan Persebaya atas Lapangan dan Wisma

10 Maret 2020

PN Surabaya Kabulkan Gugatan Persebaya atas Lapangan dan Wisma

Keputusan majelis hakim tersebut disambut suka cita oleh Bonek, suporter fanatik Persebaya, dengan melakukan sujud syukur di PN Surabaya.

Baca Selengkapnya

Jersey Laris Manis, Persebaya Kumpulkan Rp 300 Juta dalam Sehari

2 Maret 2020

Jersey Laris Manis, Persebaya Kumpulkan Rp 300 Juta dalam Sehari

Animo suporter Persebaya Surabaya, Bonek, untuk membeli jersey klub kebanggaannya cukup tinggi.

Baca Selengkapnya

Final Persebaya Vs Persija Hari Ini, Macan Kemayoran Tak Gentar

20 Februari 2020

Final Persebaya Vs Persija Hari Ini, Macan Kemayoran Tak Gentar

Tampil di lokasi yang secara geografis berpihak kepada Persebaya tidak membuat Macan Kemayoran gentar

Baca Selengkapnya

Tiket Persebaya Vs Persija untuk Bonek, The Jak Tak Diberi Jatah

19 Februari 2020

Tiket Persebaya Vs Persija untuk Bonek, The Jak Tak Diberi Jatah

Panitia Piala Gubernur Jatim menyiapkan 24 ribu tiket untuk final Persebaya vs Persija, semuanya untuk Bonek dan The Jakmania tak diberi jatah.

Baca Selengkapnya

Mahmoud Eid Puji Makan Konate Usai Laga Persebaya vs Arema FC 4-2

19 Februari 2020

Mahmoud Eid Puji Makan Konate Usai Laga Persebaya vs Arema FC 4-2

Saat Persebaya mengalahkan Arema FC 4-2 di semifinal Piala Gubernur Jatim 2020, Mahmoud Eid mencetak satu gol berkat assist dari Makan Konate.

Baca Selengkapnya