Prandelli: Italia Tidak Akan Main Bertahan

Reporter

Sabtu, 22 Juni 2013 17:19 WIB

Pelatih Italia Cesare Prandelli. AP/Antonio Calanni

TEMPO.CO, Salvador - Pelatih tim nasional Italia, Cesare Prandelli, menegaskan bahwa timnya tidak akan bermain bertahan ketika menghadapi Brasil. Kedua tim akan bertemu dalam pertandingan terakhir babak penyisihan Grup A Piala Konfederasi 2013 di Ataipava Arena, Minggu, 23 Juni 2013, dinihari nanti.

Prandelli sidikit dipusingkan dengan absennya dua gelandang andalan, Andrea Pirlo dan Daniele De Rossi. Pirlo mengalami cedera otot betis dalam pertandingan melawan Jepang, sedangkan De Rossi terkena akumulasi kartu.

Italia dan Brasil sudah lolos ke semifinal. Laga tersebut akan menentukan siapa yang akan keluar sebagai juara grup. Meski sama-sama mengumpulkan enam poin, Italia berada di peringkat kedua karena kalah produktivitas gol dengan Brasil.

Prandelli sadar akan kekuatan tim Samba. Serangan tim besutan Luiz Felipe Scolari itu sangat mematikan. Bahkan pertahanan Brasil juga sangat kuat. Gawang Julio Cesar belum pernah kebobolan. Berbanding terbalik dengan Italia yang dikenal memiliki pertahanan rapat. Gianluigi Buffon sudah empat kali memungut bola dari dalam gawangnya.

“Saya tidak berpikir menunggu di setengah lapangan untuk bertahan selama 90 menit. Kami harus mencoba bermain dengan keberanian, dan menempatkan Brasil berada di bawah tekanan,” kata Prandelli seperti dilansir Football Italia.

Mantan pelatih Fiorentina itu optimistis bisa mengalahkan Seleccao. Dalam pertemuan terakhir melawan Brasil pada 21 Maret lalu, Italia berhasil menahan imbang Neymar dan kawan-kawan meski sempat tertinggal dua gol terlebih dahulu. Kemenangan akan menghindari pertemuan dengan Spanyol yang telah memastikan diri sebagai juara Grup B.

“Kami membutuhkan keberanian. Buktinya di Jenewa kami bisa memberikan masalah untuk Brasil,” ujar pelatih 55 tahun itu.

Sementara itu, Brasil tak diperkuat David Luiz yang mengalami patah hidung, dan Paulinho yang menderita cedera pergelangan kaki. Posisi Luiz kemungkinan besar akan digantikan bek Bayern Muenchen, Dante. Gelandang Lazio, Hernanes, diprediksi menggantikan peran Paulinho.

Perkiraan formasi:
Italia:
Buffon; Abate, Bonucci, Chiellini, De Sciglio; Montolivo, Aquilani, Marchisio; Candreva, Diamanti; Balotelli.

Brasil:
Julio Cesar; Daniel Alves, Thiago Silva, Dante, Marcelo; Hernanes, Luiz Gustavo; Lucas Moura, Oscar, Neymar; Jo Alves.

FOOTBALL-ITALIA | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:
Begini Strategi Persib Redam Persija
PSSI Selidiki Dugaan Pengaturan Skor
Jorge Messi Sebut Media Kejam kepada Anaknya
Hujan Unjuk Rasa, Piala Konfederasi Tetap Digelar
Roberto Carlos Sebut Marcelo Bek Terbaik Dunia

Berita terkait

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

2 hari lalu

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

Dua gol Hakan Calhanoglu mengantarkan Inter Milan meraih kemenangan atas Torino dengan skor 2-0 pada pekan ke-34 Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

7 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

8 hari lalu

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga Italia setelah menang 2-1 dalam laga derby lawan AC Milan. Simak komentar Simone Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

8 hari lalu

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

Inter meraih gelar juara Liga Italia ke-20 setelah menang dalam laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

8 hari lalu

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

8 hari lalu

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

9 hari lalu

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Derby Milan antara AC Milan vs Inter Milan akan tersaji pada giornata ke-33 Liga Italia Serie A 2023-2024. Inter bisa mengunci gelar.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

10 hari lalu

Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

Napoli menelan kekalahan 0-1 di kandang Empoli dalam lanjutan pekan ke-33 Serie A Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

11 hari lalu

Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

Jadwal Liga Italia akan memasuki fase penting. Derby Della Madonnina, antara AC Milan dan Inter Milan, akan menjadi laga penentuan gelar juara.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

16 hari lalu

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

Inter Milan masih perlu dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar scudetto setelah ditahan imbang Cagliari 2-2 pada pekan ke-32 Liga Italia.

Baca Selengkapnya