Golnya Dianulir Wasit, Rooney Malah Senang

Reporter

Editor

Irfan Budiman

Selasa, 5 Agustus 2014 15:18 WIB

Pesepak bola Manchester United memberikan selamat kepada Wayne Rooney (10) usai membobol gawang Liverpool dalam pertandingan final Piala Champions Internasional, di Stadion Sun Life, Florida, Amerika Serikat, Senin 4 Agustus 2014. REUTERS/Robert Mayer-USA TODAY Sports

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam pertandingan final Champions Cup di Stadion Sun Life Miami, hampir saja terjadi gol hantu. Peristiwa itu terjadi ketika bola yang ditendang Ashley Young melambung dan menimpa tiang penyangga jaring di gawang Simon Mignolet, kiper Liverpool.

Uniknya, bola yang sudah ke luar lapangan itu ternyata malah kembali ke dalam lapangan. Wayne Rooney yang berdiri sendiri di depan gawang langsung menyambutnya dengan tendangan pelan. Gol. Dia pun merayakan gol itu dengan gayanya yang khas mengangkat kedua tangannya. (Baca: Rooney Jadi Kapten MU?)

Wasit Mark Geiger sempat menyatakan gol. Papan skor pun sempat menunjukkan perubahan menjadi 3-1 untuk keunggulan Manchester United. Namun dia kemudian galau dan bertanya pada asisten wasit. Setelah berkonsultasi, akhirnya diputuskan gol itu tidak sah karena bola telah meninggalkan lapangan. Skor kembali berubah menjadi 2-1.

Perubahan skor ini sama sekali tidak mengundang protes dari pemain Manchester United. Rupanya mereka juga sepaham dengan wasit bahwa bola terlebih dulu meninggalkan lapangan. Rekaman gol itu pun diputar lagi pada layar besar di stadion. Semua sepakat bahwa bola sudah lebih dulu out sebelum mentok kembali ke lapangan. (Baca: Enam Pemain MU dalam Bahaya)

Wayne Rooney yang terpilih menjadi pemain terbaik dalam pertandingan senang-senang saja golnya dianulir. “Menurut saya memang itu tidak gol. Saya senang dengan keputusan itu,” katanya setelah pertandingan. (Baca: Kalahkan Liverpool 3-1, MU Gondol Champions Cup)

Rooney memang masih punya gol lainnya, yakni ketika dirinya menyambar umpan dari Javier Hernandes yang diselesaikannya dengan sentuhan pelan ke sebelah kanan gawang Mignolet.

DAILYMAIL | IRFAN











BERITA TERKAIT:
Kalahkan Liverpool 3-1, MU Gondol Champions Cup
Main di City Lampard Hujan Hujatan
Guardiola Ungkap Alasan Tinggalkan Barca
Begini Cara Van Gaal Membuang Pemain MU
Ini Rahasia Sukses Van Gaal di Tur Pramusim MU


Advertising
Advertising










Berita terkait

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

3 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

4 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

9 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

9 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

10 hari lalu

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.

Baca Selengkapnya

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

10 hari lalu

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

10 hari lalu

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

17 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester City menang, Manchester United tertahan, sedangkan Newcastle United mengalahkan Tottenham Hotspur.

Baca Selengkapnya