Messi Cetak Satu Gol, Barcelona Cukur Elche 5-0  

Reporter

Jumat, 9 Januari 2015 05:55 WIB

Lionel Messi. AP/Manu Fernandez

TEMPO.CO, Jakarta - Para pemain Barcelona seolah terpacu oleh semangat pembuktian saat melawan Elche dalam pertandingan pertama babak 16 besar Copa del Rey di Camp Nou, Jumat dinihari, 9 Januari 2015. Mereka tampil kesetanan dan akhirnya menang 5-0.

Barca, menjelang laga ini, terus diberitakan tengah berada dalam krisis. Menyusul kekalahan 1-0 dari Real Sociedad pada pertandingan La Liga terakhirnya, pelatih Luis Enrique dan Lionel Messi dikabarkan tak akur. Keduanya pun disebut-sebut bakal hengkang. (Baca: Barcelona Diterpa Krisis, Ini Tiga Indikasinya)

Tak seperti saat melawan Sociedad, Messi kali ini diturunkan Enrique sebagai starter. Penyerang asal Argentina itu pun tampil penuh selama 90 menit dan menyumbang satu gol pada menit kelima lewat titik penalti. Itu merupakan gol ketiga Barca pada laga tersebut. (Baca: Presiden Barca: Messi dan Enrique Tak Akan Pergi)

Dua gol Barca lainnya diborong Neymar pada menit ke-35 dan 40. Sedangkan Luis Suarez dan Jordi Alba juga menyumbang gol, masing-masing pada menit ke-40 dan 56.

Hasil ini seperti sudah memastikan Barca lolos ke babak berikut. Pada pertemuan kedua, yang akan digelar di kandang Elche minggu depan, Barca pun akan tetap lolos meski kalah 4-0.

Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Alves, Piqué (Samper 73), Bartra, Alba (Adriano 61); Rakitic, Mascherano, Roberto; Suárez, Messi, Neymar (Pedro 67).

Elche (5-4-1): Tyton; Suárez, Andia, Lomban, Pelegrin, Albácar; Domingo (Fragapane 73), Coro (Niguez 60), Fajr, Pasalic; Herrera (Jonathans 60).

FOOTBALL ESPANA | NURDIN




Berita Lain
Pembangkangan Messi dan Sekaleng Coca-Cola
Kobe Bryant Sambut Steven Gerrard di LA Galaxy
Tottenham-Arsenal Larang Penonton Bawa Tongsis
Semen Padang Kalahkan Pusamania Borneo

Berita terkait

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

2 jam lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

18 jam lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

2 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

6 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

6 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

7 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

7 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

7 hari lalu

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol pekan ke-32 pada akhir minggu ini akan menampilkan laga besar: El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona.

Baca Selengkapnya

Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

10 hari lalu

Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

Klub Spanyol, Atletico Madrid, berhasil mengamankan tempat di Piala Dunia Antar Klub atau FIFA Club World Cup edisi 2025.

Baca Selengkapnya