Ronaldo Jual Hak Citranya ke Pengusaha Singapura

Reporter

Selasa, 30 Juni 2015 01:29 WIB

Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi usai mencetak gol kegawang Granada dalam laga La Liga Spanyol di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Spanyol, 5 April 2015. REUTERS

TEMPO.CO, MADRID - Cristiano Ronaldo memang terikat kontrak sebagai pemain Real Madrid. Tapi, ia tak sepenuhnya dikuasai oleh klub raksasa Spanyol tersebut. Bintang asal Portugal ini bahkan menjual hak citranya kepada konglomerat Singapura yang juga menguasai mayoritas saham Valencia, Peter Lim.


Ronaldo mengumumkan kesepakatan tersebut melalui website resminya dan ia menyebut kontrak itu merupakan "sebuah langkah strategis" untuk terus mengembangkan eksistensinya di pasar Asia.


"Saya sangat senang untuk mengumumkan kesepakatan terkini saya dengan Mint Media, yang dimiliki oleh sahabat baik saya, pengusaha Peter Lim dari Singapura, untuk menguasai hak citra saya," kata Ronaldo.Pemain berusia 30 tahun ini menambahkan dirinya sangat yakin bahwa keputusan tersebut akan membantu "mengangkat merek Cristiano Ronaldo ke level berikutnya, khususnya di Asia".


Perlu diingat bahwa agen dari mantan pemain Manchester United dan Sporting Lisbon tersebut, Jorge Mendes, merupakan sahabat dekat sekaligus penasihat bisnis Lim. Karenanya, tak terlalu mengejutkan jika Ronaldo menjual hak citranya kepada pengusaha tersebut.


Hak citra memiliki peran penting dalam negosiasi perpanjangan kontrak Ronaldo dengan Madrid yang sempat berlangsung sangat alot pada 2013. Kesepakatan baru bisa dicapai antara kedua pihak setelah Ronaldo mendapatkan kembali kendali sebesar lebih dari 50 persen atas hak citranya yang sebelumnya sempat dikuasasi sepenuhnya oleh Madrid.


Advertising
Advertising


MARCA | A. RIJAL

Berita terkait

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

16 menit lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 jam lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

3 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

2 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

4 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

4 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya