Ini Alasan Vujovic Bergabung Kembali dengan Persib

Reporter

Jumat, 28 Agustus 2015 15:22 WIB

Pesepakbola Persib Bandung, Vladimir Vujovic membawa Piala Liga Super Indonesia 2014 turun dari bus di Kantor Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, 9 November 2014. ANTARA/Novrian Arbi

TEMPO.CO, Jakarta - Skuad Persib Bandung akhirnya mendapatkan amunisi baru setelah bergabungnya kembali Vladimir Vujovic menuju klub kebanggaan warga Jawa Barat itu.

Dengan bergabungnya Vujovic, pelatih kepala Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, mengaku optimistis Persib bakal bisa berbicara banyak dalam turnamen Piala Presiden yang akan digelar pada 2 September 2015.

"Kelihatannya saya optimistis dengan sisa waktu yang ada, Vlado (julukan Vujovic) cepat menyatu dengan tim karena itu sebenarnya dia cukup bagus," kata Djanur--sapaan Djadjang, kepada wartawan setelah Persib melakoni laga uji coba terakhir melawan Baretti FC, di lapangan Football Plus Arena, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jumat, 28 Agustus 2015.

Untuk memastikan kondisi Vlado, Djanur sengaja memainkan Vlado dalam pertandingan itu. Padahal Vlado baru saja sampai di Kota Bandung sehari sebelum pertandingan uji coba itu berlangsung, yakni pada Kamis malam, 27 Agustus 2015. "Vujovic sesuai dengan informasi yang dia sampaikan kepada saya bahwa di sana (Montenegro) dia latihan," ujarnya.

Ketika didatangi wartawan, Vlado pun membenarkan pernyataan Djanur. Menurut pemain belakang berpaspor Montenegro itu, selama pulang kampung, dirinya senantiasa melakukan latihan guna menjaga kondisi fisiknya kala harus kembali berlaga di ajang profesional laiknya Piala Presiden.

"Sebelumnya, saya latihan sendiri dan tim di Montenegro. Saya juga latihan dengan pelatih PBR selama seminggu, jadi tidak ada masalah," ucap dia.

Menurut Vlado, dirinya merasa senang bisa kembali memperkuat Persib Bandung meski hanya dalam ajang turnamen pramusim.

Namun, kata dia, alasan lain dirinya bergabung dengan Persib lantaran semenjak dia memutuskan untuk pulang kampung, Vlado mengaku tidak bisa memperkuat tim lain baik di Eropa ataupun Asia. Pasalnya, lanjut dia, saat ini bukan waktunya bursa transfer pemain dibuka.

"Setengah bulan klub menghubungi saya, tapi saya belum punya klub di sana. Saya dapat tawaran sama seperti pemain lain, tapi memang bukan waktunya bursa transfer," katanya.

AMINUDIN A.S.

Berita terkait

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

1 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

2 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

2 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

6 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

7 hari lalu

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

7 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

Laga besar antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

7 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

10 hari lalu

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

11 hari lalu

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya

Baca Selengkapnya