Piala Presiden, Persib Yakin Libas Pusamania

Reporter

Minggu, 13 September 2015 20:32 WIB

Pemain Timnas Indonesia, Dedi Kusnandar (11) berduel dengan pemain timnas Thailand pada pertandingan final di SEA games ke-27, Nay Pyi Taw, Myanmar (21/12). Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Bandung - Dedi Kusnandar, gelandang tengah Persib Bandung, optimistis timnya mengalahkan Pusamania Borneo dalam laga pertama perempat final Piala Presiden di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Selatan, Sabtu, 19 September 2015 mendatang.

"Persib dengan kekompakannya bisa mengalahkan Borneo," kata penyandang nomor punggung 11 itu saat dihubungi, Ahad, 13 September 2015. Menurut Dedi, kekompakan timnya sudah teruji setelah melibas habis lawan-lawannya di fase grup.


Persib menjuarai grup A dengan poin 9 dan paling subur dalam jumlah gol. Namun, kata Dedi, timnya tetap memperhitungkan kekuatan Pusamania yang cukup disegani. Itu karena Pusamania dihuni beberapa pemain bintang yang sangat berpengalaman.

Dedi menyebut beberapa pemain andal di Pusamani di antaranya M. Roby dan Hamka Hamzah yang menghuni lini tengah serta Ponaryo dan Boaz di ujung tombak. Ia mengingatkan agar skuad Maung Bandung tidak terlena dengan kemenangan yang ditorehkan sebelumnya, "Kita harus lebih waspada," ujarnya.

Sayangnya, Dedi tak terlalu banyak berharap bisa bermain dalam laga tersebut. Pasalnya, kondisi pria asal Jatinangor 24 tahun itu dalam proses pemulihan akibat cedera paha. "Saya ingin terlibat tapi tidak mau ambil risiko. Saya ingin seratus persen pulih dulu," katanya.


AMINUDIN A.S.

Berita terkait

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

7 jam lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

5 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

5 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

9 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

10 hari lalu

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

10 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

10 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

Laga besar antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

10 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

13 hari lalu

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

15 hari lalu

Rekap Hasil Liga 1, Klasemen Terkini, Top Skor: PSS Sleman dan Persikabo 1973 Menang, Persib Bandung Imbang

Tiga pertandingan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024 rampung digelar pada Senin, 15 April 2024. Persikabo 1973 dan PSS Sleman menang.

Baca Selengkapnya