Bela Persipare, Zulham Zamrun Cedera Lutut

Reporter

Sabtu, 7 November 2015 20:46 WIB

Pemain Persib Bandung, Zulham M Zamrun, saat mengikuti sesi latihan di Lapang Seskoad, Bandung, 16 Oktober 2015. Persib Bandung melakukan persiapan untuk menghadapi Sriwijaya FC di laga final Piala Presiden 2015. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain sepak bola nasional Zulham Zamrun mengalami cedera setelah membela tim Persipare Parepare pada putaran Semifinal Turnamen Habibie Cup 2015 saat melawan Gasma Enrekang, di Stadion Gelora Mandiri Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Sabtu, 7 November 2015. Pemain terbaik Piala Presiden ini harus ditandu oleh tim kesehatan pada menit ke-26 babak pertama. Dia jatuh dengan bertumpu pada lulutnya.

Kejadian itu berawal saat pemain muda Gasma Enrekang, Hasyim Tolle, berebut bola dengan Zulham di sisi kiri gawang Gasma.

Dokter Atul, Kordinator Tim Kesehatan mengatakan, Zulham mengalami cedera pada bagian lutut kanan, sehingga tidak bisa melanjutkan permainan. "Tumpuannya saat jatuh itu adalah lutut kanan--dikarenakan adanya dorongan dan ditambah kondisi lapangan," ujarnya.

Atul menjelaskan, Zulham diprediksi bisa bermain kembali paling lama dua pekan lagi. Dia akan menjalani fisioterapi. "Kalau melihat kondisi fisiknya, bisa jadi tidak lama," jelasnya.

Persipare Parepare akhirnya menang tipis melalui Asri Akbar pada menit ke-28. Persipare Parepare melaju ke babak final Habibie Cup yang digelar pada 10 November 2015.

Pelatih Persipare Parepare, Asegaf Razak, mengatakan cederanya Zulham membuat daya serang Persipare Parepare menurun. "Untung ada pemain lokal yang bisa menggantikan, walau tidak sebanding dengan Zulham. Semoga dia cepat sembuh untuk bisa bermain di babak final," kata dia. Pertandingan semifinal lainnya akan dihelat pada Ahad, 8 November 2015, antara Sidrap United melawan PSM Makassar.

DIDIET HARYADI SYAHRIR

Berita terkait

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

7 April 2023

Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Berbagai sektor kehilangan peluang meraup cuan karena batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia. Potensi uang yang hilang diperkirakan Rp 150 triliun.

Baca Selengkapnya

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

17 Februari 2023

Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

PSSI terbentuk di Yogyakarta pada 19 April 1930

Baca Selengkapnya

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

14 Oktober 2022

Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

Jawaban Ketum PSSI Iwan Bule Soal Desakan Mundur, Sanksi FIFA, dan Temuan Soal Tragedi Kanjuruhan

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga 2 Hingga Pekan Ke-5, Pemain Persela Zulham Zamrun Masih Paling Subur

24 September 2022

Top Skor Liga 2 Hingga Pekan Ke-5, Pemain Persela Zulham Zamrun Masih Paling Subur

Zulham Zamrun, berada di puncak daftar top skor Liga 2 saat membantu Persela Lamongan meraih kemenangan perdana.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 2 PSCS Cilacap Vs PSG Pati 2-1, Klub Atta Halilintar Kalah Lagi

4 Oktober 2021

Hasil Liga 2 PSCS Cilacap Vs PSG Pati 2-1, Klub Atta Halilintar Kalah Lagi

Laga kedua Grup C Liga 2 antara PSCS Cilacap vs PSG Pati berakhir dengan skor 2-1. Klub milik Atta Halilintar mengalami kekalahan keduanya.

Baca Selengkapnya

Komdis PSSI Minta AHHA PS Pati Berikan Sanksi Tegas Bagi Syaiful dan Zulham

8 September 2021

Komdis PSSI Minta AHHA PS Pati Berikan Sanksi Tegas Bagi Syaiful dan Zulham

Komdis PSSI meminta klub AHHA PS Pati untuk memberikan tindakan tegas kepada Syaiful Indra Cahya dan Zulham Zamrun.

Baca Selengkapnya

Buntut Kekerasan di Laga Persira vs PS Pati, PSSI Bikin Rambu Baru

8 September 2021

Buntut Kekerasan di Laga Persira vs PS Pati, PSSI Bikin Rambu Baru

PSSI menanggapi soal insiden aksi kekerasan dalam laga uji coba klub Liga 2 dan liga 1, AHHA PS Pati vs Persiraja Banda Aceh.

Baca Selengkapnya

Buntut Insiden vs Persiraja, AHHA PS Pati Pulangkan Syaiful Indra dan Zulham

8 September 2021

Buntut Insiden vs Persiraja, AHHA PS Pati Pulangkan Syaiful Indra dan Zulham

AHHA PS Pati FC memutuskan memulangkan dua pemainnya, Syaiful Indra Cahya dan Zulham Zamrun, dari pusat pelatihan di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ada Kekerasan di Laga AHHA PS Pati vs Persiraja, Ini Seruan Menpora buat PSSI

8 September 2021

Ada Kekerasan di Laga AHHA PS Pati vs Persiraja, Ini Seruan Menpora buat PSSI

Menpora meminta Ketua Umum PSSI memberi perhatian khusus pada insiden yang terjadi pada laga uji coba AHHA PS Pati vs Persiraja Banda Aceh.

Baca Selengkapnya

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

29 Mei 2021

Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

Kongres biasa PSSI digelar di salah satu hotel di Jakarta, Sabtu, 29 Mei 2021, mulai pukul 14.00 WIB.

Baca Selengkapnya