Tim Ini Masih Bisa Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions  

Reporter

Editor

Febriyan

Kamis, 26 November 2015 13:19 WIB

Dua pemain Manchester United Jesse Lingard (kiri) dan Wayne Rooney terlihat kecewa setelah gagal mencetak gol ke gawang PSV Eindhoven dalam laga Liga Champions di Manchester, 26 November 2015. Reuters/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Persaingan memperebutkan tempat di babak 16 besar Liga Champions masih akan berlangsung dua pekan lagi. Dari 16 tempat, baru 9 di antaranya yang terisi. Tujuh tiket lainnya masih diperebutkan 12 tim. Bahkan terdapat dua grup yang masih belum bisa menentukan siapa pemegang dua tiket babak 16 besar. Grup itu adalah Grup B dan Grup B.

Di Grup B, tiga tim teratas masih sama-sama memiliki peluang untuk lolos. VfL Wolfsburg berada di puncak klasemen dengan 9 poin, sedangkan Manchester United menguntit di posisi kedua dengan 8 angka. PSV Eindhoven siap menyalip kedua tim itu di posisi ketiga dengan 7 angka.

Laga saling bunuh akan terjadi dua pekan lagi. Wolfsburg akan menjamu Manchester United di kandangnya sendiri. Siapapun yang menang bisa dipastikan menggenggam tiket ke babak selanjutnya. Jika seri, nasib Manchester United akan ditentukan oleh PSV yang menjamu CSKA Moskow.

Di Grup E, AS Roma dan Bayer Leverkusen sama-sama mengumpulkan poin 5 di posisi kedua dan ketiga. Mereka akan memperebutkan satu tempat lagi untuk mendampingi Barcelona sebagai juara grup. Langkah AS Roma mungkin lebih ringan karena mereka hanya akan menjamu BATE Borisov. Sedangkan Leverkusen akan menjamu sang pemuncak klasemen.

Pertandingan hidup mati juga akan tersaji di laga terakhir Liga Champions Grup F dua pekan mendatang. Olympiakos yang berada di posisi kedua akan menjamu Arsenal yang berada di posisi ketiga. Kedua tim hanya terpaut 3 poin saja. Arsenal membutuhkan kemenangan, sedangkan Olympiakos hanya butuh hasil seri untuk mendampingi Bayern Muenchen sebagai wakil grup.

Chelsea, Porto, dan Dynamo Kiev masih sama-sama berpeluang untuk lolos sebagai wakil dari Grup G. Chelsea dan Porto sama-sama memiliki poin 10 untuk berada di posisi pertama dan kedua grup. Sedangkan Kiev menguntit dengan poin 8. Chelsea dan Porto akan saling berhadapan. Bermain seri saja tak aman bagi kedua tim karena masih dapat terkejar oleh Kiev yang akan menjamu Maccabi Tel-Aviv.

Sementara itu, di Grup H, Gent dan Valencia akan memperebutkan satu tiket terkahir. Gent berada di posisi kedua dengan poin 7, sedangkan Valencia berada di posisi ketiga dengan poin 6. Di laga terakhir, Gent akan menjamu pemuncak Zenit St Petersburgh yang telah lolos dengan poin sempurna 15 dari 5 pertandingan. Adapun Valencia akan menjamu Olympique Lyonnais yang berada di dasar klasemen.

Berikut daftar tim yang sudah lolos dan masih berpeluang

Sudah Lolos:

Real Madrid
PSG
Atletico Madrid
Benfica
Juventus
Manchester City
Barcelona
Bayern Muenchen
Zenit St Petersburgh

Masih Berpeluang:

Vfl Wolfsburg
Manchester United
PSV Eindhoven
AS Roma
Bayer Leverkusen
Olympiakos
Arsenal
Chelsea
FC Porto
Dynamo Kiev
KAA Gent
Valencia

UEFA | FEBRIYAN

Berita terkait

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

1 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

3 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

3 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

3 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

4 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

4 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

4 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

4 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya