Liga Champions: Barcelona vs Olympiakos, Valverde Bela Pique

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Kamis, 19 Oktober 2017 13:05 WIB

Pemain Barcelona, Gerard Pique, mendapat kartu merah dalam laga Liga Champions melawan Olympiakos, 19 Oktober 2017. REUTERS/Ivan Alvarado

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Barcelona membela Gerard Pique atas insiden kartu merah yang didapatkannya saat menghadapi Olympiakos pada laga Liga Champions Kamis dini hari tadi. Menurut Valverde, Piqeu tak layak mendapatkan kartu kuning kedua karena melakukan handsball.

Valverde menilai handsball yang dilakukan Pique pada akhir babak pertama itu bukan sebuah kesengajaan. Dia menilai kartu merah itu sangat berpengaruh besar terhadap permainan Barcelona pada babak kedua.

"Pique? Saya belum melihat tayangan ulangnya, tetapi saya membayangkan bahwa itu hanya insting saja karena gawang sangat dekat dengan dia," ujarnya seperti dilansir laman Football Espana.

Barcelona unggul pada babak pertama berkat gol bunuh diri Dimitris Nikolaou yang membelokan bola umpan silang Gerard Deulofeu ke gawang sendiri. Bencana datang pada menit ke-42 bagi Barcelona. Gerard Pique yang ikut membantu penyerangan menyentuh bola umpan silang Deulofeu dari sisi kanan dengan tangannya. Dari siaran ulang, tangan Pique yang merapat ke tubuh memang sedikit bergerak.

Meskipun bermain dengan 10 pemain pada babak kedua, Barcelona berhasil menambah 2 gol lainnya lewat tendangan bebas Lionel Messi dan sepakan keras Lucas Digne. Nikolaou berhasil menipiskan skor menjadi 3-1 dan membuat Barcelona membawa pulang 3 angka.

Advertising
Advertising

Valverde mengatakan bahwa kekurangan pemain membuat timnya sedikit kesulitan pada babak kedua. Namun, menurut dia, berkat kegigihan Lionel Messi cs mereka tetap dapat meraih kemenangan.

"Kami tahu mereka akan lebih kuat ketika kami bermain dengan 10 orang. Karena itu kami harus membuat gol kedua untuk membuat semuanya menjadi lebih baik," katanya.

Hasil itu membuat Barcelona kokoh di puncak klasemen Grup D Liga Champions dengan meraih 3 kemenangan dari 3 laga. Gerard Pique pun dipastikan absen pada laga kedua melawan Olympiakos November mendatang.

FOOTBALL ESPANA

Berita terkait

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

2 jam lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

18 jam lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

1 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

2 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

3 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

5 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

6 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

6 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

6 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya