Ryan Giggs Tak Rela Liverpool Juarai Liga Champions

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 22 Mei 2018 13:49 WIB

Pemain Real Madrid Gareth Bale dan Sergio Ramos berselebrasi usai menang atas Juventus dan menjuarai Liga Champions di stadion Millenium, Cardiff, Wales, 4 Juni 2017. Kemenangan itu dipastikan oleh dua gol dari Cristiano Ronaldo serta gol Casemiro dan Marco Asensio. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Ryan Giggs berharap Real Madrid, dapat mematahkan hati para pendukung Liverpool pada laga final Liga Champions Ahad dini hari mendatang. Dia menilai Gareth Bale akan menjadi pemain penentu pada laga itu.

Legenda Manchester United itu mengakui sakit hati melihat Liverpool - yang merupakan rival United - berhasil mencapai tahap final di kompetisi paling bergengsi antar klub Eropa tersebut. Sementara Manchester United musim ini tak meraih trofi apa pun.

Ketika ditanya apakah dia lebih menginginkan Real Madrid untuk keluar sebagai juara, Giggs menjawab, "Saya tidak seharusnya mengatakan ini, tapi saya harap demikian.

"Sebagai penggemar United, dan bermain untuk United begitu lama, Liverpool adalah rival utama kami, dan mereka menjadi rival utama kami karena suatu alasan - mereka memiliki sejarah hebat dan mereka adalah klub yang brilian," ujarnya.

“Menyakitkan rasanya melihat mereka berhasil mencapai final, tetapi jika kita melupakan sejenak tentang aspek Liverpool, akan menjadi luar biasa bagi Gareth (Bale) untuk memenangkan Liga Champions empat kali. Itu sangat menakjubkan,” tambahnya.

Advertising
Advertising

Bale lebih banyak menghabiskan waktu di bangku cadangan musim ini. Bos Real Madrid, Zinedine Zidane, lebih memilih jasa Marco Asensio di lini tengah daripada mantan pemain Tottenham tersebut.

Meskipun banyak rumor beredar tentang akan kembalinya Bale ke Liga Primer Inggris, Giggs meyakini bahwa pemain berusia 28 tahun tersebut masih dapat menjadi senjata andalan Real Madrid di pertandingan-pertandingan besar.

Los Blancos memiliki kesempatan untuk memenangkan Liga Champions untuk ketiga kalinya secara beruntun, dan gelar keempat dalam lima tahun terakhir sejak merekrut Bale. Dia pun yakin Bale akan memberikan dampak besar pada laga final Liga Champions itu.

“Setiap kali Gareth bermain, dia membuat dampak besar. Hal ini membuktikan profesionalismenya dengan tidak terlalu bersikap emosional. Dia pemain top, salah satu yang terbaik di dunia."

"Bale adalah pemain yang dapat membuat perbedaan ketika dimainkan. Dia akan berpikir, 'Hebat!' jika dirinya menjadi starter pada laga final Liga Champions. Dan jika tidak, dia akan berpikir, 'Saya siap untuk mencetak gol kemenangan'."

Giggs meyakini bahwa pilihan terbaik untuk Bale adalah bertahan di Santiago Bernabeu, markas Real Madrid, meskipun banyak klub-klub dari Liga Primer yang mengajukan tawaran seperti Tottenham, Chelsea, dan Manchester United.

Gelar Liga Champions keempat hanya akan menegaskan status Gareth Bale sebagai salah satu pemain terbaik dari Inggris Raya yang bermain untuk klub dari negara lain.

"Gareth selalu memiliki potensi dan dia telah membuktikannya dengan bermain untuk salah satu klub terbaik di dunia dimana pemain-pemain hebat biasanya tidak bertahan terlalu lama," kata Giggs.

"Dia telah membawa kesuksesan untuk klub dan timnas, dan Gareth selayaknya menjadi salah satu pemain asal Inggris Raya terbaik yang bermain di luar Inggris atas apa yang telah dia capai.

"Setiap kali dia mendapat kesempatan bermain, dia sepertinya selalu mencetak gol, seperti yang dia lakukan baru-baru ini. Sekali lagi, itu adalah kredit untuk profesionalisme, rasa lapar, dan hasratnya untuk masuk ke dalam tim di partai final.

“Gareth berada di klub yang fantastis. Bermain secara teratur memang keinginan setiap atlet. Tapi saya tahu Gareth bahagia di Madrid dan tidak banyak klub yang lebih baik daripada mereka.

"Sebagai pemain, apa yang anda inginkan adalah memenangkan sesuatu. Apapun yang dilakukan Gareth adalah keputusannya. Dia ingin mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain, tapi dia merasa bahagia," tutup Giggs.

Laga final Liga Champions antara Real Madrid kontra Liverpool akan berlangsung pada Ahad 27 Mei 2018 pukul 01.45 WIB

MIRROR| RYAN DWIKY ANGGRIAWAN

Berita terkait

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

10 menit lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

1 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

2 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya