Ini Rekomendasi TPF Haringga Sirila Untuk PSSI

Reporter

Aditya Budiman

Editor

Febriyan

Rabu, 3 Oktober 2018 18:09 WIB

Salah satu anggota The Jakmania mengibarkan bendera Persija saat melakukan long march dan penggalangan dana untuk Haringga Sirla, ketika car free day di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Ahad, 30 September 2018. Ratusan suporter meneriakkan yel-yel saat mengikuti aksi tersebut. TEMPO/M. Taufan Rengganis.

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Disiplin Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Komdis PSSI) telah memutuskan sejumlah sanksi bagi klub dan suporter dalam kasus tewasnya Haringga Sirila. Ketua Tim Pencari Fakta (TPF) Gusti Randa mengatakan telah memberikan rekomendasi kepada Komdis PSSI menyangkut kasus tersebut.

Menurut Gusti, hasil temuan TPF bukan satu-satunya sumber yang dijadikan keputusan bagi Komdis PSSI.

"Kami memperkaya saja karena Komdis punya beragam sumber," kata dia di Hotel Sultan, Jakarta,

Ia menjelaskan TPF merupakan unit kerja yang dibentuk untuk kasus Haringga Sirila. Tim itu terdiri dari sembilan orang dari internal PSSI.

Menurut Gusti TPF sudah meminta keterangan semua pihak yang terlibat dalam kasus tewasnya pendukung Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, pada laga melawan Persib Bandung 23 September lalu. Hasilnya adalah rekomendasi yang langsung diberikan ke Komdis dan PSSI.

Secara khusus, dia menyatakan tidak bisa menyebutkan rekomendasi TPF yang diberikan ke Komdis dan PSSI itu. Namun salah satunya ialah meminta agar dibuat peraturan organisasi.

"Kami ingin ada peraturan organisasi khusus suporter, itu rekomendasinya," kata Gusti.

Ia berharap bila disetujui peraturan organisasi tentang suporter bisa dijadikan petunjuk bagi kompetisi liga.

Lebih lanjut, Gusti menyatakan, TPF tidak bisa menanggapi hasil keputusan Komdis. Ia menilai wajar bila klub merasa dirugikan atas sanksi yang diberikan Komdis. Menurut dia, klub bisa menggunakan mekanisme banding bila dirasa hukuman memberatkan.

Komdis memberi sejumlah hukuman kepada Persib Bandung atas aksi kekerasan yang menimpa suporter Persija Jakarta. Salah satu sanksinya ialah Persib harus melakoni laga kandang di Kalimantan dan tanpa dihadiri penonton sampai akhir musim kompetisi 2018. Kedua, memasuki musim kompetisi 2019, Persib Bandung harus menjalani pertandingan kandang tanpa penonton di Bandung sampai setengah musim kompetisi.

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

3 jam lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

18 jam lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

22 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

1 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

2 hari lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

3 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

5 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak soal masa depannya bersama timnas Indonesia karena belum menandatangani perpanjangan kontrak dari PSSI.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

5 hari lalu

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10 menyusul hasil 2-2.

Baca Selengkapnya