Lawan Arab Saudi, Indra: Persiapan Timnas U-19 untuk Piala Asia

Selasa, 9 Oktober 2018 20:01 WIB

Pesepak bola Timnas U-19 Indonesia, Aulia Hidayat (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Cina Jiabao Wen pada laga PSSI Anniversary U-19 Tournament 2018 di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa, 25 September 2018. ANTARA/Yulius Satria Wijaya

TEMPO.CO, Bekasi - Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, mengatakan, uji coba melawan Arab Saudi U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Rabu, 10 Oktober 2018, menjadi ajang untuk memadukan tim sebelum berlaga di Piala Asia U-19 mulai 18 Oktober mendatang.

Baca: Jadwal Uji Coba Timnas U-19 Indonesia Jelang Piala AFC

"Di Piala Asia kami akan bertemu dengan tim yang memiliki pemain dengan postur tinggi," kata Indra Sjafrie dalam jumpa pers sebelum laga, Selasa, 9 Oktober 2018. Timnas Indonesia di Piala Asia tergabung di dalam Grup A bersama dengan Uni Emirat Arab, Qatar, dan Taiwan.

Baca: Dilepas Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri Bisa Gabung Timnas U-19

Karena itu, menurut dia, dalam uji coba dicari lawan yang memiliki kualitas dan postur tubuh yang mirip dengan bakal lawan di turnamen Piala Asia. Meski demikian, Indra tak membocorkan skuad inti yang akan dipasang maupun taktik yang akan diperagakan. "Bagaimana cara kami bermain, tunggu saja besok," ujar mantan pelatih Bali United tersebut.

Menurut Indra, laga besok bakal menjadi perhatian bagi banyak tim peserta Piala Asia, menyusul Indonesia menjadi tuan rumah di turnamen itu. Namun, Indra akan memasang beberapa strategi agar permainan di Piala Asia tak terbaca oleh tim lawan. "Makanya kami harus pintar-pintar memasang game plan besok," ujar Indra.

Baca: Menjelang Piala Asia, Menpora Puji Semangat Timnas U-19

Di laga besok Indra Sjafrie telah menetapkan 23 pemain dari 31 pemain yang sebelumnya telah didaftarkan ke AFC. Artinya, 23 pemain termasuk Egy Maulana Vikri yang telah dipastikan dibawa ke Piala Asia. Namun, Ia tak menyebutkan detail 23 pemain tersebut. "Kemarin kami menetapkannya," ujar pelatih asal Sumatera Barat ini.

Advertising
Advertising

ADI WARSONO

Berita terkait

Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

12 hari lalu

Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

Ketua Umum PSSI Erick Thohir akan mewawancarai ketiga kandidat direktur teknik baru PSSI di Qatar.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

15 hari lalu

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

Budi Arie berharap ketika upacara peringatan 17 Agustus di IKN, Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur, Starlink sudah bisa beroperasi.

Baca Selengkapnya

Ada Rekayasa Lalu Lintas di Bandara Soekarno-Hatta: Uji Coba Lintas Jalan East Flyover

25 hari lalu

Ada Rekayasa Lalu Lintas di Bandara Soekarno-Hatta: Uji Coba Lintas Jalan East Flyover

Polres Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) memberlakukan rekayasa lalu lintas seiring dengan berlangsungnya uji coba di lintas jalan East Flyover.

Baca Selengkapnya

Timnas U-20 Indonesia Jalani Libur Lebaran, Berlatih Lagi mulai 17 April 2024

27 hari lalu

Timnas U-20 Indonesia Jalani Libur Lebaran, Berlatih Lagi mulai 17 April 2024

Timnas U-20 Indonesia diliburkan selama lebaran. Pelatih Indra Sjafri akan kembali mengumpulkan pemain pada 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Senang Lihat Performa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bicara Peran Naturalisasi

34 hari lalu

Indra Sjafri Senang Lihat Performa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bicara Peran Naturalisasi

Indra Sjafri menilai para pemain naturalisasi yang kini memperkuat Timnas Indonesia telah memberikan kontribusi baik dan memenuhi harapan.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Minta Dikotomi Pemain Lokal dan Keturunan di Timnas Indonesia Dihentikan

34 hari lalu

Indra Sjafri Minta Dikotomi Pemain Lokal dan Keturunan di Timnas Indonesia Dihentikan

Indra Sjafri menilai pemain Timnas Indonesia yang sudah berpaspor Indonesia bukan lagi keturunan, tapi sepenuhnya menjadi WNI.

Baca Selengkapnya

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

36 hari lalu

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

Asprov PSSI Sumut menggandeng Indra Sjafri sebagai konsultan tim sepak bola yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Ji Da Bin setelah Sumbang Gol Perdana buat Timnas U-20 Indonesia

36 hari lalu

Komentar Ji Da Bin setelah Sumbang Gol Perdana buat Timnas U-20 Indonesia

Ji Da Bin menjadi penyelamat Timnas U-20 Indonesia saat menjalani laga uji coba kedua melawan Cina. Simak komentarnya.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Cari 46 Pemain Timnas U-20 Indonesia untuk Skuad Piala AFF U-19

37 hari lalu

Indra Sjafri Cari 46 Pemain Timnas U-20 Indonesia untuk Skuad Piala AFF U-19

Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, mencari total 46 pemain untuk skuad Piala AFF U-19.

Baca Selengkapnya

Hasil Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina Berakhir Imbang 1-1, Ji Da Bin Cetak Gol Penyeimbang

37 hari lalu

Hasil Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina Berakhir Imbang 1-1, Ji Da Bin Cetak Gol Penyeimbang

Timnas Indonesia U-20 atau Timnas U-20 kembali bermain imbang dalam laga uji coba melawan Cina di Stadion Madya, Senayan.

Baca Selengkapnya