Piala AFF 2018: Thailand akan Jadi Lawan Terberat Indonesia

Reporter

Aditya Budiman

Editor

Hari Prasetyo

Rabu, 31 Oktober 2018 18:24 WIB

Pemain Timnas Indonesia U-23 Riko Simanjuntak (kanan) berjibaku dengan penjaga gawang Timnas Thailand U-23 Nont Muangngam dalam pertandingan uji coba di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, 3 Juni 2018. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional Indonesia akan menjalani laga pembuka di Piala AFF Suzuki 2018 pada 9 November. Pelatih Indonesia Bima Sakti sudah memanggil 23 pemain yang masuk dalam skuadnya.

Baca: Persija: Riko Simanjuntak Susul Andritany Ke Timnas Piala AFF

Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurjaman menyatakan Indonesia punya peluang besar meraih prestasi di turnamen Piala Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) ini. Melihat materi pemain yang dibawa Bima Sakti, ia optimistis prestasi Indonesia bisa lebih baik dari sebelumnya walau terjadi pergantian kepala pelatih jelang turnamen bergulir.

"Timnas ada progres bagus walau ganti pelatih. Jadi saya pikir bagus (materi pemainnya)," kata Djadjang saat dihubungi, Rabu, 31 Oktober 2018. Menurut mantan Pelatih Persib Bandung itu Thailand dan Vietnam akan menjadi lawan terberat Indonesia.

Timnas Indonesia sudah lima kali menjejakkan kaki di partai final Piala AFF. Tim Merah-Putih berhasil ke final pada 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016. Publik berharap Evan Dimas cs pada tahun ini bisa mengikuti jejak Timnas junior U-16 yang berhasil menjuarai Piala AFF 2018.

Lebih lanjut, Pelatih Mitra Kukar Rahmad Darmawan menilai pergantian kepala pelatih dari Luis Milla ke Bima Sakti dinilai tidak akan berdampak besar kepada permainan tim. Pasalnya, Bima bukan orang baru di tubuh timnas saat ini. Menurut dia, Bima bisa meneruskan program dan filosofi permainan yang ditinggal Milla. "Thailand, Vietnam, dan Malaysia akan jadi batu sandungan," kata dia.

Advertising
Advertising

Dari 10 kontestan Piala AFF 2018, hanya tiga negara yang mengandalkan pelatih lokal. Mereka adalah Indonesia, Malaysia, dan Singapura. Sisanya, seperti Vietnam dan Thailand mempercayai pelatih asing untuk menukangi timnasnya. Vietnam mengangkat pelatih asal Korea Selatan, Park Hang Seo, dan Thailand menunjuk Milovan Rajevac asal Serbia.

Baca: Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018

Sedangkan Filipina mengandalkan mantan pelatih Timnas Inggris Sven Goran Erikson menjadi pelatih. Lalu Timnas Kamboja menunjuk duet Keisuke Honda dan Felix Dalmas untuk meracik permainan tim.

ADITYA BUDIMAN

Berita terkait

Rapor Pemain Timnas Indonesia Bersama Klubnya: Jay Idzes dan Shayne Pattynama

3 jam lalu

Rapor Pemain Timnas Indonesia Bersama Klubnya: Jay Idzes dan Shayne Pattynama

Simak rapor penampilan dua pemain timnas Indonesia, yakni Jay Idzes berama Venezia dan Shayne Pattynama dengan KAS Eupen.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

9 jam lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

10 jam lalu

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah menjadi perbincangan era 1950-an kala melawan Uni Soviet di perempat final Olimpiade Melbourne 1956 pada 29 November 1956.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Wakil Asia Tenggara di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar

10 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Wakil Asia Tenggara di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar

Timnas U-23 Indonesia menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang bermain di semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024, Skuad Shin Tae-yong Punya 3 Modal Penting

11 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024, Skuad Shin Tae-yong Punya 3 Modal Penting

Duel timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan Senin, Simak Catatan Manis Shin Tae-yong di Stadion Abdullah bin Khalifa

14 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan Senin, Simak Catatan Manis Shin Tae-yong di Stadion Abdullah bin Khalifa

Timnas U-23 Indonesia vs Uzvekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Stadion Abdullah bin Khaliffa pada Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Cara Shin Tae-yong Meramu Pemain Muda Dinilai Jadi Kunci Naikkan Level TImnas Indonesia di Asia

19 jam lalu

Cara Shin Tae-yong Meramu Pemain Muda Dinilai Jadi Kunci Naikkan Level TImnas Indonesia di Asia

Ronny Pangemanan menilai kombinasi pemain muda lokal dan naturalisasi di bawah arahan Shin Tae-yong melahirkan Timnas Indonesia yang bagus.

Baca Selengkapnya

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

1 hari lalu

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Baca Selengkapnya

Ketika Ernando Ari Berjoget Usai Gagalkan Penalti Jagoan Korea Selatan Lee Kang-hee di Piala Asia U-23

1 hari lalu

Ketika Ernando Ari Berjoget Usai Gagalkan Penalti Jagoan Korea Selatan Lee Kang-hee di Piala Asia U-23

Aksi joget-joget Ernando Ari pada laga perempat final Piala Asia U-23 dianggap sebagai ejekan terhadap Lee Kang Hee.

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Ma'ruf Amin berharap permainan Timnas Indonesia U-23 terus konsisten setelah mengalahkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya