Real Madrid Vs Valladolid 2-0, Awal Manis Solari Tetap Terjaga

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 4 November 2018 04:37 WIB

Real Madrid. REUTERS/Javier Barbancho

TEMPO.CO, Jakarta - Awal manis pelatih sementara Real Madrid, Santiago Solari, masih terjaga. Pelatih sementara ini mampu megantar timnya menang 2-0 atas Real Valladolid dalam laga pekan ke-11 Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Ahad dini hari WIB. Ini menjadi kemenangan kedua yang dia raih bersama timnya secara beruntun setelah sebelumnya mengalahkan Melilla 4-0 di ajang Copa del Rey.

Kemenangan atas Valladolid diraih lewat penalti Sergio Ramos serta gol bunuh diri bek Valladolid Kiko Olivas. Hasil itu memperbaiki posisi Madrid di klasemen yang kini menempati urutan keenam dengan raihan 17 poin, sedangkan Balladolid (16 poin) harus rela turun ke peringkat delapan.

Kendati menguasai pertandingan hampir sepanjang 90 menit dan memperoleh peluang sejak laga dimulai, Madrid harus menunggu hingga menit ke-83 untuk melakukan selebrasi gol. Vinicius Junior, yang baru masuk pada menit 73 menggantikan Marco Asensio, merangsek masuk ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan melengkung yang sempat membentur punggung Kika Olivas sehingga mengecoh kiper Jordi .

Madrid lantas memperoleh hadiah tendangan penalti setelah Karim Benzema dijatuhkan Fernando Calero di dalam area terlarang. Sang kapten, Ramos, yang menjadi algojo dengan tenang menanti Masip bergerak sebelum mengarahkan bola ke sisi kanan dan menggandakan keunggulan Madrid pada menit ke-88.

Susunan pemain:
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Alvaro Odriozola, Nacho, Sergio Ramos, Sergio Reguilon; Toni Kroos, Casemiro (Isco), Luka Modric; Gareth Bale (Lucas Vazquez), Karim Benzema, Marco Asensio (Vinicius Junior). Pelatih: Santiago Solari.

Advertising
Advertising

Valladolid (4-4-2): Jordi Masip; Javi Moyano (Duje Cop), Kiko Olivas, Fernando Calero, Nacho; Antonito, Michel, Ruben Alcaraz, Toni Villa (Daniele Verde); Leo Suarez (Oscar Plano), Enes Unal. Pelatih: Sergio Gonzalez.

Berita terkait

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

19 menit lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

3 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

4 hari lalu

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya