El Clasico Piala Presiden: Persib Bidik Kemenangan dari Persebaya

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Rabu, 6 Maret 2019 13:20 WIB

Pemain Persib Bandung Srdan Lopicic berebut bola dengan pemain Tira Persikabo Bogor Manahati Lestusen di laga pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 2 Maret 2019. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Persib Miljan Radovic menyatakan timnya siap meraih kemenangan pada laga kedua Grup A Piala Presiden 2019 menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 7 Maret 2019. Menjamu Persebaya, pelatih berkebangsaan Montenegro ini berambisi merebut tiga angka pertamanya.

Ia pun mengatakan enggan untuk meraih hasil serupa seperti saat menghadapi Tira Persikabo di laga pembuka beberapa waktu lalu, yaitu kalah 1-2.

"Pemain selalu kerja keras dan tunjukan kerja bagus setiap hari. Kita ingin menang untuk pertandingan besok. Saya pikir, semua pemain juga sedang mempunyai motivasi yang bagus untuk menang," kata Radovic, Rabu 6 Maret 2019.

Menghadapi kekuatan Persebaya, Radovic isyaratkan anak asuhnya agar lebih berhati-hati. Ia menyebut, konsentrasi tinggi sangat dibutuhkan dalam laga menghadapi tim besutan pelatih Djadjang Nurdjaman itu.

"Kita harus tingkatkan terus fokus untuk lawan siapapun, termasuk Persebaya. Pertandingan juga saya prediksi akan berjalan seru dan menarik," paparnya.

Advertising
Advertising

Sedangkan kapten Persib, Supardi Nasir Bujang, menyatakan siap tampil dalam pertandingan kedua babak penyisihan Grup A. Bek berdarah Melayu itu sempat menepi akibat penyakit cacat air yang dideritanya dalam kurang lebih sepekan ini.

Supardi bertekad membawa Maung Bandung memenangi laga esok bila dipercaya oleh pelatih Miljan Radovic. Ia pun mengingatkan timnya untuk tetap bermain lepas, meski mengusung target meraih tiga poin.

“Pastinya kita harus menang, tetapi jangan menjadi beban. Kita punya waktu 95 menit untuk bisa mencetak gol, dan saya harap besok clean sheet untuk tim kita. Saya berharap seperti itu,” ungkap pemilik nomor punggung 22 di Maung Bandung itu seusai menjalani latihan di Sasana Olahraga Ganesha (Saraga) ITB, Rabu 6 Maret 2019.

Bagi Supardi, hasil dari laga menghadapi Bajul Ijo nanti akan sangat menentukan perjalanan Pangeran Biru di Piala Presiden, turnamen pramusim ini.

PERSIB.CO.ID

Berita terkait

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

7 hari lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

Ernando Ari menjadi kiper andalan timnas U-23 Indonesia yang selalu dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong di empat laga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

8 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Kembali Bergabung ke Skuad Persib, David da Silva Kejar Target Top Skor dan Juara Liga 1

23 hari lalu

Kembali Bergabung ke Skuad Persib, David da Silva Kejar Target Top Skor dan Juara Liga 1

Striker andalan Persib Bandung, David da Silva kembali ke skuad dan siap bermain.

Baca Selengkapnya

Arema FC Jadi Klub yang Paling Banyak Mendapat Hadiah Penalti hingga Pekan ke-30 Liga 1 2023/2024

34 hari lalu

Arema FC Jadi Klub yang Paling Banyak Mendapat Hadiah Penalti hingga Pekan ke-30 Liga 1 2023/2024

Hadiah penalti terbaru yang didapat Arema FC saat menjamu Persebaya Surabaya pada pekan ke-30 Liga 1 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Tak Bisa Dipisahkan dari Mendiang Solihin GP

58 hari lalu

Persib Bandung Tak Bisa Dipisahkan dari Mendiang Solihin GP

Solihin GP berpulang 2 Maret 2024. Dalam karir panjangnya, Mang Ihin tak bisa dipisahkan dari keberadaan Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Cerita Alberto Rodriguez Tinggalkan Keluarga Demi Perkuat Persib Bandung

15 Februari 2024

Cerita Alberto Rodriguez Tinggalkan Keluarga Demi Perkuat Persib Bandung

Bek asal Spanyol, Alberto Rodriguez, bercerita tentang suka duka yang dirasakannya sejak bergabung dengan Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Setahun Sidang Perdana Tragedi Kanjuruhan, Begini Kilas Balik Peristiwa 135 Orang Tewas di Stadion Kanjuruhan

17 Januari 2024

Setahun Sidang Perdana Tragedi Kanjuruhan, Begini Kilas Balik Peristiwa 135 Orang Tewas di Stadion Kanjuruhan

Tragedi Kanjuruhan terjadi pada Sabtu, 1 Oktober 2022. Empat bulan kemudian dilakukan sidang perdana di PN Surabaya yang tertutup.

Baca Selengkapnya

Libur Kompetisi Liga 1, Pelatih Bojan Hodak Pulang ke Kroasia Bawa Jersey Persib Bandung

1 Januari 2024

Libur Kompetisi Liga 1, Pelatih Bojan Hodak Pulang ke Kroasia Bawa Jersey Persib Bandung

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak memanfaatkan jeda kompetisi Liga 1 yang bertepatan dengan Natal dan Tahun Baru 2024 untuk pulang ke Kroasia.

Baca Selengkapnya

Inilah 3 Alasan Persib Bandung Ubah Hari Lahir Klub

22 Desember 2023

Inilah 3 Alasan Persib Bandung Ubah Hari Lahir Klub

Berikut adalah alasan Persib Bandung mengubah tanggal lahirnya menjadi 5 Januari 1919.

Baca Selengkapnya

Hasil Riset Unpad Rekomendasikan Kelahiran Persib Bandung 5 Januari 1919

19 Desember 2023

Hasil Riset Unpad Rekomendasikan Kelahiran Persib Bandung 5 Januari 1919

Sejarah waktu kelahiran tim sepakbola Persib Bandung sempat menimbulkan kontroversi. Berdasarkan penelitian terbaru, tanggalnya berbeda dengan yang diyakini sebelumnya.

Baca Selengkapnya