Bintang Arema FC: Hanif Sjahbandi, Gelandang Bisa Stoper Oke

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 5 April 2019 08:50 WIB

Hanif Sjahbandi dan rekan setimnya di Arema FC (kiri, pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Hanif Sjahbandi membuktikan diri sebagai pemain serba bisa di Arema FC. Hal itu ia tunjukkan saat timnya membungkam Kalteng Putra dengan skor 3-0 pada semifinal pertama di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, 2 April lallu.
Dalam laga itu, Hanif Sjahbandi tampil menawan sebagai stoper, sejak tampil pada menti ke-40. Padahal biasanyaeks pemain Persib Balikpapan itu turun sebagai gelandang.

Ia dipercaya main sebagai stoper menggantikan peran Ikhfanul Alam yang tak bisa melanjutkan pertandingan lantaran cedera.

Meski tampil bukan di pos aslinya, peran Hanif tetap menonjol. Dia ikut membantu membangun serangan dari lini belakang. Bahkan Hanif mencetak satu gol pada menit ke-61.

Hanif mengaku tak masalah bermain sebagai stoper karena dilakukan demi kebaikan tim. Ia menjelaskan komposisi tim yang tak banyak berubah dari musim lalu membuatnya dengan nyaman bermain sebagai stoper. "Tak ada masalah meski harus bermain di stoper apalagi komposisi tim ini kan tidak banyak berubah," kata dia.

Lantas kenapa Hanif yang dipilih bermain sebagai stoper? Pelatih Singo Edan Milomir Seslija menjelaskan tim butuh pemain yang mampu membangun serangan dari belakang saat berjumpa tim dengan karakter bertahan. "Kenapa Hanif karena bertemu lawan yang bermain bertahan harus ada pemain yang punya kemampuan build up," kata pelatih asal Bosnia ini.

Advertising
Advertising

Bahkan Seslija mengungkapkan sempat ada rencana memainkan Hanif sebagai stoper sejak menit pertama setelah Arthur Cunha dinyatakan tak bisa tampil. "Sebenarnya kami ingin memainkan Hanif sejak awal tapi saya masih ragu dengan kondisi fisiknya karena baru bergabung dengan tim," ucap pelatih yang akrab disapa Milo tersebut.

Arema FC akan menjalani laga kedua semifinal Piala Presiden di kandang Kalteng Putra, Jumat malam ini.

PSSI

Berita terkait

23 Pemain Kalteng Putra Dilaporkan ke Polisi Lantaran Unggah Surat Perjanjian Pembayaran Upah

7 Februari 2024

23 Pemain Kalteng Putra Dilaporkan ke Polisi Lantaran Unggah Surat Perjanjian Pembayaran Upah

Riza mengatakan 29 pemain Kalteng Putra tidak digaji bervariasi dari dua sampai tiga bulan.

Baca Selengkapnya

PSSI Minta LIB Tahan Subsidi ke Kalteng Putra Imbas Tunggak Gaji Pemain

2 Februari 2024

PSSI Minta LIB Tahan Subsidi ke Kalteng Putra Imbas Tunggak Gaji Pemain

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan dua langkah yang dilakukan federasi dalam menangani kasus tunggakan gaji pemain Kalteng Putra.

Baca Selengkapnya

Kalteng Putra Laporkan 23 Pemain Setelah Unggah Tunggakan Gaji, ICJR: Kebenaran Tak Bisa Dipidana

30 Januari 2024

Kalteng Putra Laporkan 23 Pemain Setelah Unggah Tunggakan Gaji, ICJR: Kebenaran Tak Bisa Dipidana

ICJR menilai tidak ada unsur pidana dalam kasus para pemain Kalteng Putra yang mengunggah soal tunggakan gaji di media sosial.

Baca Selengkapnya

Hadapi Kalteng Putra di Playoff Liga 2, Persipura Jayapura Andalkan Ramai Rumakiek

21 Januari 2024

Hadapi Kalteng Putra di Playoff Liga 2, Persipura Jayapura Andalkan Ramai Rumakiek

Pelatih Persipura Ricardo Salampessy mengatakan Ramai Rumakiek dalam kondisi fit untuk laga playoff Liga 2 melawan Kalteng Putra.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga 2: FC Bekasi City Lolos ke 12 Besar, Persela Lamongan dan Kalteng Putra Menang

30 November 2023

Rekap Hasil Liga 2: FC Bekasi City Lolos ke 12 Besar, Persela Lamongan dan Kalteng Putra Menang

Tiga pertandingan pekan ke-12 Liga 2 2023-2024 telah berlangsung pada Kamis, 30 November 2023.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 2: PSMS Medan Kalahkan Sada Sumut 2-1, PSBS Biak Tekuk Kalteng Putra

11 November 2023

Hasil Liga 2: PSMS Medan Kalahkan Sada Sumut 2-1, PSBS Biak Tekuk Kalteng Putra

PSMS Medan berhasil memenuhi ambisi memetik poin penuh saat menjamu Sada Sumut di Liga 2. Sedangkan PSBS Biak mengalahkan Kalteng Putra.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persija Jakarta Libas Persikabo 1973 4-0, Witan Sulaeman Bikin 1 Gol 1 Assist

9 November 2023

Hasil Liga 1: Persija Jakarta Libas Persikabo 1973 4-0, Witan Sulaeman Bikin 1 Gol 1 Assist

Hasil kemenangan atas Persikabo 1973 membuat Persija Jakarta naik ke peringkat kedelapan klasemen sementara Liga 1.

Baca Selengkapnya

Liga 2: Performa Tim Mengecewakan, Kalteng Putra Berhentikan Pelatih Jafri Sastra

15 Oktober 2023

Liga 2: Performa Tim Mengecewakan, Kalteng Putra Berhentikan Pelatih Jafri Sastra

Manajemen Kalteng Putra memberhentikan Jafri Sastra dari jabatan pelatih utama tim setelah kehilangan poin penting pada putaran pertama Liga 2.

Baca Selengkapnya

Persija Jakarta Didenda Rp 40 Juta dan Sanksi Pembatasan Penonton Imbas Kericuhan Melawan Persib Bandung di Liga 1

14 September 2023

Persija Jakarta Didenda Rp 40 Juta dan Sanksi Pembatasan Penonton Imbas Kericuhan Melawan Persib Bandung di Liga 1

Hanif Sjahbandi dari Persija Jakarta dan Beckham Putra dari Persib Bandung juga mendapat hukuman dari Komdis PSSI.

Baca Selengkapnya

Thomas Doll Soroti Kartu Merah Hanif Sjahbandi di Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung

2 September 2023

Thomas Doll Soroti Kartu Merah Hanif Sjahbandi di Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung

Pelatih Thomas Doll menilai Hanif Sjahbandi harusnya tak diganjar kartu merah.

Baca Selengkapnya