Setelah Bali United Sukses, Ini Rencana Arema FC Melantai di BEI

Reporter

Indosport

Editor

Febriyan

Kamis, 20 Juni 2019 11:18 WIB

Suporter Arema FC, Aremania. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Arema FC berencana menjadi tim Liga 1 kedua yang melepas sahamnya kepada publik melalui Bursa Efek Indonesia atau BEI. Klub asal Malang tersebut berencana mengivenstasikan uang penjualan saham itu untuk membangun stadion.

Manajer Bisnis dan Marketing Arema FC, Yusrinal Fitriandi, menyatakan rencana melantai di bursa saham tentu akan memaksimalkan sektor komersial mereka. Dengan dibangunnya stadion milik klub sendiri, Arema akan mendapatkan lebih banyak keuntungan.

"Kalau jadi, tentu akan menguntungkan di sektor bisnis. Yang pertama diwujudkan adalah stadion," ujar Yusrinal seperti dilansir laman Indosport.

"Istilahnya, jika seorang pengusaha mendapatkan dana segar yang melimpah, maka ide untuk melebarkan bisnisnya berjalan dengan lancar. Makanya, kami menyambut baik rencana itu seperti yang dilakukan Bali United. Memang hal baru di sepak bola Indonesia, tapi benefitnya sangat besar bagi klub."

Sejauh ini Arema FC memang belum memiliki stadion sendiri. Mereka masih menggunakan Stadion Kanjuruhan yang merupakan milik Pemerintah Kabupaten Malang.

Advertising
Advertising

Membangun stadion sendiri memang bisa menjadi keuntungan tersendiri bagi setiap klub sepak bola. Misalnya beberapa klub Inggris yang menjual nama stadionnya ke sponsor seperti Stadion Emirates milik Arsenal atau Stadion Etihad milik Manchester city.

Pada Senin kemarin saham Bali United secara resmi diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia. Penjualan perdana saham kepada publik atau IPO itu pun mendapatkan respon positif. Buktinya, pada hari pertama penjualan, harga saham berkode BOLA itu meroket hingga nyaris 70 persen.

Selain Arema FC dan Bali United, dua tim lainnya disebut juga akan segera melepas sahamnya di lantai bursa. Kedua tim itu adalah Persib Bandung dan Persija Jakarta.

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

3 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

3 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

5 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

7 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

7 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

8 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya