Persib Bandung Kehilangan 3 Pemain Inti Hadapi Badak Lampung FC

Reporter

Aminuddin

Kamis, 22 Agustus 2019 15:45 WIB

Pemain baru Persib Bandung dari kiri, Kevin van Kippersiuis (Belanda), Nick Kuipers (Belanda), dan Omid Nazari (Filipina), saat mengenalkan diri pada wartawan di Bandung, Selasa, 20 Agustus 2019. Tiga pemain baru ini diharapkan bisa membangkitkan daya gedor Persib di putaran 2 Liga 1. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Persib Bandung harus kehilangan beberapa pemainnya jelang pertandingan melawan Badak Lampung FC di Liga 1 Indonesia. Pelatih Persib, Robert Alberts, mengatakan tidak akan mudah bagi skuadnya bertamu ke Badak Lampung pada Ahad, 25 Agustus 2019.

Ia menyebut tiga pemain inti, yakni Ezechiel N'Douassel, Febri Hariyadi, dan Hariono harus absen. Begitu juga dengan Frets Butuan dan Gian Zola yang tak akan main di laga nanti. "Seperti saya katakan sebelumnya, ini tidak mudah," kata Robert di Bandung, Kamis, 22 Agustus 2019.

Pelatih asal Belanda itu menuturkan Ezechiel dan Hariono tidak bermain karena menerima hukuman. Sementara Febri bergabung bersama Timnas Indonesia untuk menghadapi laga kualifikasi Piala Dunia 2020. "Frets dipanggil untuk turnamen di kesatuan dan Zola ada kesibukan dengan Kepolisian," ujar dia.

Robert mengaku akan melakukan perubahan signifikan pada susunan pemain di pertandingan nanti. Ia membawa 18 pemain ke markas Badak Lampung FC dan tim berangkat pada Jumat, esok.

Lebih lanjut, tim tamu akan bermain ngotot sebab di laga sebelumnya menelan kekalahan dari Persebaya Surabaya dengan skor telak 1-3. Robert mengatakan tidak ada kesebelasan yang mau kalah untuk kedua kalinya saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

Advertising
Advertising

"Kami harus keluar dari situasi sulit dengan memobilisasi tim ini dan kami harus memastikan tim ini lebih tangguh lagi. Ini tidak akan mudah tapi kami harus melakukan itu," kata Robert.

Persib Bandung menempati peringkat 11 klasemen sementara Liga 1 dengan meraih 15 poin dari 15 laga yang dilaluinya. Maung Bandung tak mampu menang dalam enam laga terakhir mereka. Supardi Nasir dan kawan-kawan tercatat kalah empat kali dan imbang dua kali dalam enam laga terakhirnya.

AMINUDDIN A.S.

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

8 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

8 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

8 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya