Persib Bandung Kini Dibebani Target Finis Kelima di Liga 1 2019

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 11 September 2019 17:11 WIB

Persib Bandung. (instagram/@persib_official)

TEMPO.CO, Jakarta - Manajemen Persib Bandung menargetkan bisa masuk lima besar pada klasemen akhir Shopee Liga 1 Indonesia 2019. Target itu ditetapkan setelah mereka finis ke-10 pada paruh musim dan melakukan perombakan besar-besaran dalam skuadnya.

"Lima besar targetnya, mudah-mudahan tercapai," ujar manajer Persib Bandung Umuh Muchtar, Rabu.

Persib Bandung telah melepas dan mendatangkan banyak pemain dalam bursa transfer paruh pertama atas hasil evaluasi manajemen dan pelatih.

Tiga pemain asing mereka, yakni Rene Mihelic, Bojan Malisic, Artur Gevorkyan dilepas karena dianggap tidak mampu membawa Maung Bandung berada di papan atas klasemen.

Sebagai penggantinya, Nick Kuipers (ADO Den Haag), Omid Nazari (Ceres Negros), Kevin van Kippersluis (SC Cambuur) didatangkan untuk mengisi slot yang ditinggalkan.

Advertising
Advertising

"Kita suplai dengan tiga pemain ini mudah-mudahan akan lebih baik lagi. Mudah-mudahan masih bisa diselamatkan di posisi lima," kata Umuh.

Selain tiga pemain asing, Persib juga meminjamkan sejumlah pemain lokal, di antaranya Saepuloh Maulana (Perseru Badak Lampung), Muchlis Hadi Ning (Blitar United), Wildan Ramdhani (Blitar United), Agung Mulyadi, Puja Abdillah (Blitar United).

Dhika Bayangkara (PSS Sleman), Alfeandra Dewangga (timnas U-18), Ilham Qolba (Persib U-20), Mario Jardel (Persib U-20) didatangkan untuk menambah kekuatan tim.

Dengan hadirnya para pemain baru ini, Umuh berharap penampilan Persib terus membaik untuk ke depannya dalam mengarungi putaran kedua Liga 1. "Kelemahannya tidak kompak, kurang kompak, mudah-mudahan sekarang datang pemain baru ada penyegaran," kata dia.

Pada laga berikutnya, Persib akan menjalani partai perdana putaran kedua Liga 1 dengan bertandang ke Tira Persikabo. Laga ini akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor pada 14 September mendatang.

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

3 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

3 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

5 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

7 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

7 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

8 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya