PT LIB, Operator Liga 1, Klaim Tak Lagi Punya Utang

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 1 Januari 2020 20:06 WIB

Logo Liga 1 2019. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi sepak bola di Tanah Air mengklaim bahwa mereka sudah tidak memiliki utang dan telah memenuhi semua kewajiban terkait finansial kepada klub maupun individu yang mendapat penghargaan Liga 1 2019.

Direktur PT LIB Dirk Soplanit mengatakan aspek finansial yang dimaksud di antaranya uang hadiah per kategori di kompetisi Liga 1 2019. Ia mengklaim, semua kewajiban finansial sudah diserahkan kepada yang berhak menerima.

“Kami bersyukur bisa menggulirkan semua kompetisi yang dipercayakan ke PT LIB dengan lancar. Bukan saja aspek teknis yang kami perhatikan, sisi finansial pun kami penuhi sesuai dengan paparan di awal musim," ujar Dirk seperti dilansir di laman resmi PT LIB, Rabu.

Meski begitu, kata Dirk, masih ada satu angsuran yang belum diselesaikan, yakni hak kontribusi komersial yang harus dibagikan kepada klub.

"Tinggal satu pembayaran cicilan lagi yang akan kami kirimkan sebelum RUPS (rapat umum pemegang saham) bulan depan," kata dia.

Advertising
Advertising

Dirk juga menyebut bahwa operator juga sudah tak memiliki uang untuk dana subsidi ke klub di kompetisi U-20. Demikian pula dengan Liga 2, klub sudah menerima uang subsidi komersial dan hadiah per kategori.

"Dengan begitu, untuk musim 2019, LIB tidak memiliki utang ke klub maupun ke pihak ketiga lainnya," kata dia.

PT LIB pernah terlambat memenuhi kewajiban menyerahkan hadiah kepada klub pemenang kompetisi yang berada di bawah tanggung jawabnya. Persik Kediri yang menjuarai Liga 3 2018 belum mendapat hadiah hingga Mei 2019.

Hal serupa juga pernah dialami oleh Persebaya Surabaya saat menjadi juara kompetisi Liga 2 2017. Hingga akhir tahun 2018, Persebaya mengklaim belum menerima uang hadiah sebagai juara dari operator.

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

3 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

6 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

8 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

8 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya