Kata Hendro Kartiko Setelah Kembali ke PSM Sebagai Pelatih Kiper

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 6 Januari 2020 14:49 WIB

Tim kepelatihan PSM Makassar untuk mengarungi kompetisi Liga 1 tahun 2020. Pelatih kepala Bojan Hodak (tengah), Herrie Setyawan (kiri), Bahar Muharram (kanan), Syafril Usman (ujung sudut kiri), dan Hendro Kartiko (sudut kanan) usai perkenalan tim kepelatihan di Makasaar, Senin 6 Januari 2020. Dokumen PSM Makassar

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan pemain timnas Indonesia Hendro Kartiko merasa bangga dapat bergabung kembali bersama PSM Makassar dengan status sebagai pelatih kiper.

"Pertama-tama saya ucapkan terima kasih kepada Munafri Arifuddin (CEO PSM) dan manajemen yang memberikan kesempatan ambil bagian dalam tim PSM di musim 2020," kata Hendro Kartiko di Makassar, Senin.

"Tentunya bagi saya pribadi ada rasa bangga, bisa datang lagi kesini meski dengan status berbeda (sebagai pelatih)," lanjut mantan pemain PSM Makassar musim 1999/2000 tersebut.

Sebagai pelatih kiper, ia siap bekerja profesional dan akan membantu sepenuh hati pelatih kepala PSM Bojan Hodak.

Mantan penjaga gawang yang sukses membawa tim Juku Eja juara Liga Indonesia musim 1999/2000 itu juga memiliki harapan bisa memberikan hasil yang lebih baik lagi bagi PSM dengan posisinya sebagai pelatih.

"Tentu saya ingin memberikan PSM hasil lebih baik dari apa yang telah saya berikan sebelumnya (saat masih menjadi pemain di PSM)," kata Hendro Kartiko yang menggantikan posisi Herman Kadiaman sebagai pelatih kiper PSM Makassar.

Munafri Arifuddin mengharapkan sumbangan positif Hendro di Liga 1 2020. "Hendro Kartiko dulu punya sejarah sendiri bagi PSM dan kita tentu mengharapkan kembali kontribusinya di PSM," kata dia.

Berita terkait

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

4 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

5 jam lalu

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

15 jam lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

16 jam lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

17 jam lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

18 jam lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

20 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

22 jam lalu

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

22 jam lalu

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

1 hari lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya