Hasil bola Kamis Dinihari: Real Madrid Lolos, Leicester Tertahan

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 9 Januari 2020 05:20 WIB

Real Madrid. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Hasil bola pada Kamis dinihari WIB, 9 Januari 2020, menyajikan dua laga dari ajang Carabao Cup dan Piala Super Spanyol.

Inilah ringkasannya:

Carabao Cup

Leicester City hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menjamu Aston Villa dalam laga semifinal pertama Carabao Cup atau Piala Liga Inggris di King Power Stadium, Leicester, Kamis dinihari WIB, 9 Januari 2020.

Aston Villa unggul lebih dahulu lewat gol Frederic Guilbert pada menit ke-28. Leicester membalas lewat gol Kelechi Iheanacho pada menit ke-74.

Advertising
Advertising

Hasil ini membuat peluang kedua tim masih serba terbuka. Mereka akan kembali bertemu pada pertemuan kedua di kandang Aston Villa pada 28 Januari.

Pada lima semifinal sebelumnya, Leicester selalu mampu lolos ke final, termasuk saat menghadapi Aston Villa pada 2000.

Pada semifinal lain, sehari sebelumnya, Manchesrer City mampu mengalahkan Manchester United 3-1. Mereka akan kembali bertemu pada 28 Januari di Etihad Stadium.

Laga final Carabao Cup ini akan digelar pada 1 Maret 2020 di Wembley, London.

Piala Super Spanyol

Real Madrid lolos ke final Piala Super Spanyol setelah mengalahkan Valencia dengan skor 3-1 di King Abdullah Sports City Stadium, Arab Saudi, Kamis dinihari WIB, 9 Januari 2020.

Madrid tampil dominan. Mereka langsung unggul tiga gol, lewat Toni Kroos menit 15, Isco (39), dan Luka Modric (65). Valencia, yang tampil sebagai juara Copa del Rey musim lalu, hanya bisa meraih satu gol lewat penalti Dani Parejo (90).

Madrid menguasai bola hingga 63 persen. Mereka melakukan 13 tembakan, yang 4 di antaranya terarah ke gawang lawan. Valencia hanya melakukan 5 tembakan dengan 4 yang terarah.

Real Madrid masih menanti lawan di final. Tim arahan Zinedine Zidane ini akan menghadapi pemenang laga Barcelona vs Atletico Madrid yang akan berlangsung Jumat dinihari nanti.

Berita terkait

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 jam lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 jam lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

4 jam lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

6 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

4 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

4 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

4 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

4 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya