Timnas U-19 Kalah Saat Uji Coba Pertama, Apa Kata Shin Tae-yong?

Reporter

Antara

Sabtu, 25 Januari 2020 02:24 WIB

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan instruksi saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 13 Januari 2020. Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-19 kalah 0-2 atas Kyung Hee University pada laga uji coba di Chiang Mai, Thailand, Jumat sore, 24 Januari 2020. Meski belum bisa meraih kemenangan, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong puas dengan penampilan Amiruddin Bagas Kaffa dan kawan-kawan.

"Pelatih Shin cukup puas dengan cara kerja pemain," kata asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto ketika dihubungi Antara dari Jakarta, Jumat, 24 Januari 2020.

Nova mengatakan, Shin melihat para pemain Timnas U-19 sudah menunjukkan perkembangan positif dari beberapa aspek, seperti kualitas operan dan ketahanan fisik.

Amiruddin Bagas dan kawan-kawan, menurut Nova, bisa bertanding dengan baik melawan Kyung Hee University dalam laga berformat 3x30 menit, Jumat sore, meski pagi harinya mereka lari lintas alam (cross country) sejauh lima kilometer.

Pada laga uji coba itu, pemain Kyung Hee mencetak dua gol pada paruh pertama dan ketiga.

Advertising
Advertising

Timnas U-19 menunjukkan semangat juang tinggi sampai akhir pertandingan. "Para pemain berani melakukan duel dengan lawan. Itu termasuk poin positif dari pertandingan hari ini. Meski demikian, tidak ada satu pun pemain kita yang cedera usai bertanding," kata Nova.

Timnas U-19 akan kembali menjalani laga uji coba pada Sabtu, 25 Januari 2020, melawan tim Korea Selatan lain.

Selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Thailand pada 20 Januari-1 Februari 2020, Timnas U-19 yang diperkuat 28 pemain ini akan menjalani lima sampai enam laga uji coba menghadapi tim asal Korea Selatan dan Thailand.

TC di Thailand ini merupakan bagian dari persiapan Timnas U-19 untuk tampil di dua turnamen pada 2020 yakni Piala AFF U-19 di Indonesia yang waktunya belum ditentukan dan Piala Asia U-19 yang digelar pada 14-31 Oktober nanti di Uzbekistan.

Berikutnya, Timnas U-19 akan tampil di ajang Piala Dunia U-20 yang berlangsung pada 24 Mei sampai 12 Juni 2021.

Berita terkait

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

7 menit lalu

Timnas Indonesia tak Lolos Final Piala Asia U-23, Berjuang Menuju Olimpiade

Timnas Indonesia gagal lolos ke final Piala Asia U-23 2024 setelah kalah dari Uzbekistan pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Gagal Melaju di Final Piala Asia U-23 2024, Ini Fakta-Fakta Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan

3 jam lalu

Gagal Melaju di Final Piala Asia U-23 2024, Ini Fakta-Fakta Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan

Hilang sudah asa Timnas Indonesia U-23 berlaga di partai final Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda dikalahkan Timnas Uzbekistan U-23.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

4 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

Shin Tae-yong yakin para pemain Timnas U-23 Indonesia bisa tampil baik melawan Irak di Piala Asia U-23 2024 dan meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ogah Salahkan Wasit Usai Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan 0-2

4 jam lalu

Shin Tae-yong Ogah Salahkan Wasit Usai Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan 0-2

Shin Tae-yong menyayangkan beberapa keputusan wasit dalam laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

5 jam lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

5 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

7 jam lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Timnas U-23 Indonesia Kalah 0-2 dari Uzbekistan

15 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Timnas U-23 Indonesia Kalah 0-2 dari Uzbekistan

Meski kalah, Timnas U-23 Indonesia masih berkesempatan merebut tiket ke Olimpiade Paris 2024 melalui perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Nur Alim Puji Shin Tae-yong, Optimistis Timnas Indonesia Maju ke Final Piala Asia U-23

16 jam lalu

Legenda Sepak Bola Nur Alim Puji Shin Tae-yong, Optimistis Timnas Indonesia Maju ke Final Piala Asia U-23

Legenda Timnas Indonesia asal Bekasi, Nur Alim memuji Shin Tae-yong. Ia percaya pelatih asal Korea itu bisa membawa timnas ke final Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

16 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Babak Pertama Skor 0-0

Timnas U-23 Indonesia tak mampu mengembangkan permainan di babak pertama, saat menghadapi Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya