Kalah di Markas Atletico Madrid, Liverpool Akan Balas di Anfield

Reporter

Terjemahan

Kamis, 20 Februari 2020 12:32 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Di balik topi baseball itu biasanya manajer Liverpool, Jurgen Klopp, dengan cepat menemukan jawaban atas persoalan yang terjadi di lapangan. Namun, kemarin dinihari, idenya buntu.

Di rumput Wanda Metropolitano, pasukannya yang begitu perkasa di Liga Primer itu kali ini tampil macet. Meski menguasai permainan, toh dari delapan tendangan tak satu pun mengarah ke gawang.

Pasukan Klopp mati kutu. Para pemain tuan rumah memainkan permainan khas Atleti, disiplin tinggi membuat Liverpool tak bisa berkembang.

Sampai laga habis, Liverpool pun tak bisa membalas gol yang dicetak oleh Saul Niguez saat pertandingan baru berlangsung empat menit. Dalam laga itu, Fabinho amat tak beruntung.

Pemain Liverpool Sadio Mane dihadang oleh pemain Atletico Madrid Sime Vrsaljko saat bertanding dalam babak 16 besar Liga Champions di Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, 18 Februari 2020. REUTERS/Susana Vera

Saat menghadapi tendangan pojok, kakinya malah menyorongkan bola ke arah para pemain Atletico. Saul, yang berdiri di depan Virgil van Dijk, selamat dari offside dan menamatkannya dengan manis.

Advertising
Advertising

Modal besar tentu saja bagi pasukan Diego Simeone untuk melangkah lebih jauh dalam turnamen ini. Pada musim ini, dia baru saja kehilangan banyak pemain. Antonie Griezmann yang pergi ke Barcelona membuat lini depan menjadi tumpul.

Gol mereka tercatat paling sedikit dibanding sepuluh tim di La Liga. Pun dengan kepergian bek-bek mereka. Juanfran, Diego Godin, dan Filipe Luis membuat mereka tak lagi kokoh.

Simeone mengakui kekurangan dalam timnya yang baru dibangunnya itu. Ini masa transisi, kata dia.

Namun, kemarin dinihari, para pemainnya bermain dengan solid. Dua bek tengah mereka, Sime Vrsaljko dan Renan Lodi, menjadi tembok yang sulit ditembus.

Sedangkan Stefan Savic dan Felipe menjadi penghalang laju trisula Roberto Firmino, Mo Salah, dan Sadio Mane. Peran sentral juga dimainkan gelandang Thomas Partey, yang menambah kokoh pertahanan mereka.

Akibatnya, ruang gerak para pemain Liverpool pun terbatas. Mereka juga disergap frustrasi.

Bahkan Klopp kemudian menarik Sadio Mane, yang dikhawatirkan akan mendapat kartu kuning kedua. Selain bermain buruk, dia temperamental.

Kekalahan ini tentu bukan hasil yang diinginkan Klopp. Tapi dia mengaku tak menganggap masalah dengan hasil akhir itu.

“Saya lihat banyak wajah yang girang dari mereka. Memang ini kemenangan besar buat mereka,” katanya. “Tapi ini belum berakhir.”

Liverpool punya kesempatan di Anfield, 11 Maret mendatang. Mereka bertekad akan membalas kekalahan ini.

“Mereka akan datang ke Anfield, kami tahu pendukung kami akan ada di sana,” kata Andy Robertson, bek kiri Liverpool.

Kalah di laga tandang bukan akhir segalanya. Musim lalu, di babak semifinal, mereka kalah 0-3 oleh Barcelona di Camp Nou.

Namun, di Anfield, Liverpool membalikkan keadaan dengan menang empat gol tanpa balas. Mereka meluncur ke final dan menjadi juara.

Kehebatan lawan, apalagi di kandang, jadi catatan buat Simeone. “Mereka merupakan tim berbahaya, punya pemain bagus di semua lini,” katanya.

BBC | LIVESCORE | IRFAN B.

Berita terkait

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

3 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

11 jam lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

2 hari lalu

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

Liverpool melirik pelatih Feyenoord Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp

Baca Selengkapnya

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

2 hari lalu

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.

Baca Selengkapnya

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

2 hari lalu

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

2 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

3 hari lalu

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.

Baca Selengkapnya

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

5 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.

Baca Selengkapnya