The Dream Team Persija di GBK, Polisi Kerahkan 5 Ribu Petugas

Minggu, 23 Februari 2020 14:35 WIB

Manajer Persija Bambang Pamungkas melambaikan tangan usai menerima medali penghargaan Pemenang kedua Piala Gubernur Jawa Tiimur 2020 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis 20 Februari 2020. Persebaya menjadi juara setelah mengalahkan Persija dengan skor 4-1. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta- Kepolisian Resor Jakarta Pusat siap mengawal kelancaran acara peluncuran tim Persija Jakarta untuk menjalani kompetisi Liga 1 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Minggu, 23 Februari 2020.

Kepala Bagian Operasi Polres Metro Jakarta Pusat Komisaris Wiraga Dimas Tama mengatakan bakal mengerahkan lima ribu personil untuk menjaga acara yang juga menggelar laga persahabatan antara Persija dan Geylang International FC di GBK hari ini. "Personil gabungan dari Polri dan TNI," kata dia kepada Tempo, Ahad, 23 Februari 2020.

Wiraga mengatakan pengamanan dilakukan mulai dari jalan menuju ke kawasan GBK. Menurut dia, titiknya antara lain di Jalan Jenderal Sudirmam, Jalan Asia Afrika, dan Jalan Gerbang Pemuda. "Tentunya di dalam kawasan GBK juga," ucap dia.

Sebelumnya, Presiden Klub Persija, Muhammad Panca. menyebutkan acara peluncuran tim untuk bertajuk The Dream Team Persija. Dalam acara tersebut, Persija akan memperkenalkan kostum untuk musim 2020 dilanjutkan laga persahabatan melawan tim asal Singapura, Geylang International FC.

"Bakal dihadiri oleh manajemen Persija, tamu undangan, sponsor dan tentunya Gubernur DKI, Pak Anies Baswedan, bakal hadir dalam acara launching," kata Muhammad Panca dalam konfrensi pers di Rasuna Office Park, Jakarta, Jumat, 21 Februari 2020.

Advertising
Advertising

Ia menambahkan, The Jakmania yang merupakan suporter fanatik Perija akan dilibatkan dalam acara peluncuran tersebut. "Mudah-mudahan kami bisa menampilkan hiburan dalam friendly match, targetnya 50 ribu penonton," kata Panca.

Menurut Panca, Geylang Internasional FC akan membawa seluruh skuad terbaiknya. Persija juga bakal diperkuat seluruh pemain, termasuk Osvaldo Haay dan Andritany Adriansyah yang mengikuti pemusatan latihan bersama tim nasional. "Osvaldo dan Andritany juga bakal hadir," ujarnya.

IRSYAN HASYIM

Berita terkait

Profil Erastus Radjimin, CEO dan Pendiri Artotel Group yang Mengakuisisi Hotel Atlet Century Senayan

2 hari lalu

Profil Erastus Radjimin, CEO dan Pendiri Artotel Group yang Mengakuisisi Hotel Atlet Century Senayan

Artotel Group resmi mengakuisisi Hotel Atlet Century Senayan. Berikut profil Erastus Radjimin CEO Artotel Group.

Baca Selengkapnya

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

32 hari lalu

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

RUU DKJ telah disahkan DPR menjadi UU DKJ. Apa saja poin-poin penting dari Daerah Khusus Jakarta setelah Ibu Kota pindah ke IKN?

Baca Selengkapnya

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di GBK Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.398 Personel

39 hari lalu

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di GBK Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.398 Personel

Pengamanan laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam malam ini terbagi menjadi 3 zona, yaitu menjaga di sisi luar stadion GBK.

Baca Selengkapnya

DPR dan Pemerintah Setuju Hapus Ketentuan Soal Peralihan Aset ke DKJ, Ini Alasannya

42 hari lalu

DPR dan Pemerintah Setuju Hapus Ketentuan Soal Peralihan Aset ke DKJ, Ini Alasannya

Pemerintah Provinsi DKJ tetap dapat mengusulkan pemanfaatan barang milik negara setelah Jakarta tak lagi jadi ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

43 hari lalu

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam dua kali pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret ini, di kandang dan tandang.

Baca Selengkapnya

NCT Dream Bakal Konser di Jakarta 18 Mei 2024, Netizen: Masa Cuma Satu Hari

54 hari lalu

NCT Dream Bakal Konser di Jakarta 18 Mei 2024, Netizen: Masa Cuma Satu Hari

Setelah merilis mini album, NCT Dream akan menggelar tur dunia ketiga The Dream Show 3

Baca Selengkapnya

8 Fakta Avenged Sevenfold, Nama dan Lagu Terinspirasi Alkitab

23 Februari 2024

8 Fakta Avenged Sevenfold, Nama dan Lagu Terinspirasi Alkitab

Avenged Sevenfold menatap konser ke empat di Indonesia, nama band itu terinspirasi dari Alkitab.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Avenged Sevenfold yang akan Konser di Jakarta

23 Februari 2024

Serba-serbi Avenged Sevenfold yang akan Konser di Jakarta

Avenged Sevenfold akan konser di Indonesia pada 25 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Konser Avenged Sevenfold di Jakarta dan Cara Belinya

21 Februari 2024

Harga Tiket Konser Avenged Sevenfold di Jakarta dan Cara Belinya

Band Avenged Sevenfold (disingkat A7X) akan menggelar konser di Jakarta, Mei nanti. Ini harga tiket Avenged Sevenfold dan cara belinya.

Baca Selengkapnya

Thomas Doll Ungkap Masalah Persija Jakarta dan Bicara Peluang Finis di Empat Besar Liga 1

15 Februari 2024

Thomas Doll Ungkap Masalah Persija Jakarta dan Bicara Peluang Finis di Empat Besar Liga 1

Thomas Doll membahas tiga masalah Persija Jakarta yang membuat mereka terseok-seok di papan tengah klasemen Liga 1.

Baca Selengkapnya