Terpukul Covid-19, Bhayangkara FC Galau Soal THR Pemain

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 18 Mei 2020 04:03 WIB

Bhayangkara FC. (instagram/@bhayangkarafc)

TEMPO.CO, Jakarta - Manajemen Bhayangkara FC mengaku galau soal pemberian tunjangan hari raya (THR) untuk anggota skuad mereka yang biasanya diberikan tiap tahun, tetapi klub kini dihadapkan pada situasi terhentinya pemasukan sebagai imbas pandemi Covid-19.

"Tahun lalu pemain, ofisial, dan staf memang mendapat THR. Tapi sekarang saya tidak tahu mau jawab seperti apa," ujar Chief Operating Officer Bhayangkara FC Sumardji saat dikonfirmasi, Minggu.

Sumardji mengatakan tidak adanya kompetisi akibat pendemi membuat pemasukan dari sponsor juga terkena imbasnya. Apalagi pandemi ini tidak hanya memukul satu sektor saja namun keseluruhan aspek.

"Saat ini kami sudah bingung karena sponsor sudah stop jadi tidak ada pemasukan," kata dia.

Walaupun kompetisi dihentikan, klub juga tetap harus menggaji para pemainnya meski PSSI memberikan keringanan bahwa mereka bisa membayar 25 persennya saja.

Maka dari itu, Sumardji menolak adanya wacana pemangkasan dana subsidi oleh PT LIB, demi jalannya operasional klub.

Rencananya, dana subsidi untuk tiap klub yang dikucurkan Rp 520 juta dipangkas menjadi Rp 350 juta. Sementara untuk Liga 2, dari semula Rp 250 juta menjadi Rp 100 juta. Persipura dan Persiraja Banda Aceh mendapatkan dana lebih besar yakni Rp 570 juta, namun operator liga akan memukul rata pencairan pada tahap kedua.

Untuk itu, ia meminta PT LIB memberikan kejelasan perihal dana subsidi tahap kedua yang belum dicairkan. Kejelasan dana subsidi ini akan dibawa dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada Senin besok.

"Kami ingin tanya masalah subsidi ini, kepastiannya seperti apa. Kami sudah tidak ada pemasukan lagi dari sponsor," kata Sumardji.

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

25 menit lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Hari Buruh, SPAI Desak Pemerintah Hapus Hubungan Kemitraan antara Pengemudi Ojol dengan Aplikator

3 hari lalu

Hari Buruh, SPAI Desak Pemerintah Hapus Hubungan Kemitraan antara Pengemudi Ojol dengan Aplikator

SPAI kembali mendesak pemerintah untuk menghapus hubungan kemitraan antara pengemudi ojol dan kurir dengan aplikator.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya