Dortmund Vs Bayern Munchen 0-1, Sancho dan Haaland Melempem

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 27 Mei 2020 12:43 WIB

Pemain Borussia Dortmund Erling Braut Haaland dihadang oleh pemain Bayern Munchen David Alaba saat bertanding dalam Bundes Liga di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, 26 Mei 2020. Federico Gambarini/Pool via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Laga panas antara Borussia Dortmund vs Bayern Munchen pada Selasa malam tadi berakhir dengan skor 0-1 untuk tim tamu. Dua pemain muda yang diharapkan bersinar pada laga itu, Jadon Sancho dan Erling Haaland, dinilai gagal menunjukkan kualitasnya.

Bayern Munchen meraih kemenangan setelah gelandang Joshua Kimmich mencetak gol indah sebelum jeda babak pertama. Kimmich mencungkil bola yang melewati lini belakang serta penjaga gawang Dortmund.

Munculnya Kimmich sebagai bintang pada laga tersebut membuat prediksi banyak pihak meleset. Pasalnya mereka awalnya mengira dua pemain muda Dortmund, Sancho dan Haaland, yang akan tampil trengginas.

Media Inggris Daily Mail menuliskan bahwa para pecinta sepak bola di Inggris sebenarnya berharap banyak bisa menyaksikan kemampuan Sancho dan Haaland. Pasalnya keduanya sama-sama disebut akan hengkang ke Inggris pada musim depan.

Daily Mail menilai Sancho kesulitan memberikan kontribusi positif bagi timnya pada laga itu. Padahal Sancho baru dimainkan Pelatih Lucien Favre pada babak kedua untuk menggantikan Julian Brandt.

Advertising
Advertising

Dia disebut terlihat tak memiliki kebugaran yang baik dan tampak seperti pemain yang kurang berpengalaman.

"Jelas dia sedang berjuang dengan masalah kebugaran, Lucien Favre memutuskan untuk memberikan pemain asal Inggris itu hanya 45 menit dari pertandingan terbesar Dortmund musim ini," tulis Daily Mail.

"Tetapi dari separuh pertandingan itu, Sancho berjuang untuk membuat dampak pada pertandingan dan terlihat seperti kurang berpengalaman melawan tim yang paling dominan dalam sejarah Bundesliga saat ini."

Meskipun demikian, mantan pemain Bayern Munchen yang juga pesepakbola Inggris, Owen Hargreaves membela juniornya itu. Menurut dia, Sancho pasti akan membuat perbedaan jika saja dia bisa pulih dari cedera lebih cepat. Sancho memang baru pulih cedera sehingga harus bermain dari bangku cadangan dalam tiga laga terakhir Dortmund sejak Bundeliga kembali bergulir.

"Jadi bermain dari bangku cadangan di tiga laga beruntun. Jika dia bugar, dan seharusnya dia bugar karena dia berada di bangku cadangan, mereka seharusnya memainkan dia sejak awal," kata Hargreaves.

"Anda bisa melihat apa yang bisa dia lakukan. Dia bisa menentukan sebuah pertandingan hanya dalam sekejap. Dia melakukan beberapa sentuhan yang indah, dia seharusnya bisa membuat perbedaan jika bermain sejak awal."

"Saya tahu Dortmund sedang dalam performa baik sebelum laga ini, tetapi anda membutuhkan pemain terbaik anda di lapangan dan dia jelas merupakan salah satu pemain terbaik Dortmund. Jadon sangat cerdas bermain dekat dengan Achraf Hakimi yang merupakan bek sayap yang luar biasa. Pasangan itu luar biasa ketika mereka bisa terhubung satu sama lain."

Bukan hanya Sancho, Erling Haaland juga mendapat kritikan tajam. Pemain yang nyaris bergabung dengan Manchester United pada Januari itu juga dinilai tak mampu menangani laga besar seperti melawan Bayern Munchen. Namun hal itu dianggap wajar mengingat usianya yang masih 19 tahun.

"Sangat tak adil dan tak bisa dibenarkan jika menilai dia tak memiliki andil dalam pertandingan itu, tetapi itu menunjukkan bahwa dia masih kurang pengalaman penting dan kematangan untuk memenangkan laga sekaliber ini," tulis Daily Mail.

Daily Mail pun mengamini pernyataan Pelatih Bayern Munchen Hans-Dieter Flick sebelum laga itu. Flick menilai Erling Haaland yang masih muda dan baru menjalani musim pertamanya di Bundesliga tak bisa dibandingkan dengan penyerang mereka Robert Lewandowski yang telah menunjukkan konsistensinya sebagai penyerang top dalam beberapa musim terakhir.

DAILY MAIL

Berita terkait

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

4 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

15 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

1 hari lalu

Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

Pelatih Timnas Austria, Ralf Rangnick, resmi menolak tawaran Bayern Munchen untuk menggantikan Thomas Tuchel musim depan.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

2 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya