4 Berita Persib Hari Ini: Beckham, Aziz, Made, Luizinho

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 8 Juni 2020 20:27 WIB

Pemain Persib Bandung, Abdul Aziz. (persib.co.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Persib Bandung pada Senin, 8 Juni 2020, menampilkan kabar soal Abdul Aziz, Beckham Putra Nugraha, I Made Wirawan, dan Luizinho Passos.

Inilah kabar selengkapnya:

Aziz Nantikan Kabar Baik Soal Kompetisi

Kompetisi Liga 1 2020 terpaksa ditangguhkan sejak April lalu karena pandemi virus corona. Hingga saat ini, belum ada kabar pasti kapan kompetisi akan bergulir lagi. Kondisi itu membuat semua menunggu kabar, termasuk gelandang Persib, Abdul Aziz.

Aziz mengakui, menghadapi situasi di masa pandemi saat ini memang tidak mudah. Terhentinya kompetisi membuat tim hanya memberlakukan latihan mandiri di rumah masing-masing. Ia pun berharap, keputusan mengenai kelanjutan kompetisi segera diumumkan.

"Memang situasi ini sulit untuk semua, tapi kita tidak bisa berbuat banyak. Harapannya kompetisi segera ada kabar, ya semoga cepat ada kabar," kata Aziz, seperti dikutip laman Persib, Senin, 8 Juni 2020.

Sebagai usaha mengantisipasi bergulirnya kembali kompetisi, Aziz tetap menekuni program latihan. Pemain bernomor punggung 8 ini pun tetap melaksanakan latihan secara mandiri.

"Sebagai pemain tetap melaksanakan latiahan sambil menunggu kabar baik. Semoga cepat ada kabar baik," ucapnya.

Beckham Berharap Bela Timnas di Piala Dunia U-20

Gelandang muda Persib, Beckham Putra Nugraha, bertekad membantu Tim Nasional Indonesia U-20 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20. Rencananya, turnamen tersebut akan digelar pada 2021 mendatang.

Bagi Beckham, membela skuat Garuda di Piala Dunia U-20 adalah salah satu impiannya. Dengan bergabung bersama tim, pemain bernomor punggung 7 di Maung Bandung itu pun berharap mampu membawa Indonesia berprestasi.

Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha. (persib.co.id)

“Pastinya, semua pemain muda ingin bermain di Piala Dunia U-20. Termasuk saya. Saya berharap bisa membela Indonesia di turnamen itu,” ujarnya, Senin 8 Juni 2020.

Lebih lanjut, adik kandung dari Gian Zola itu berharap kompetisi bisa berlanjut. Dengan begitu, semua pemain muda mendapatkan jam terbang sebelum berlaga di Piala Dunia.

“Ya, kompetisi akan sangat membantu para pemain sebelum bertanding di Piala dunia,” kata dia.

Selanjutnya: Kabar I Made Wirawan dan Luizinho Passos

<!--more-->

Made Utamakan Keselamatan Keluarga

Penjaga gawang Persib I Made Wirawan memilih untuk tetap di rumah selama masa pandemi Covid-19. Untuk pertama kalinya kiper bernomor punggung 78 itu tidak mudik ke Bali selagi kompetisi terhenti.

Made sangat rindu dengan seluruh keluarga besarnya di Gianyar. Namun, suami dari Rucika Kalra ini mengaku keputusannya tersebut untuk menjaga keluarganya tetap sehat.

I Made Wirawan. Instagram/@Made_wirawan

"Di rumah saja. Ada hal yang harus lebih diperhatikan, terutama masalah kesehatan. Saya sejak tim diliburkan tidak pernah kemana-mana dan hanya jalani program latihan dari tim pelatih," ujar Made, Senin, 8 Juni 2020.

Bahkan, demi tetap menjaga kesehatan dengan tidak keluar rumah, Made pun mengaku sempat memotong rambut oleh dirinya sendiri.

"Sudah lama di rumah, rambut tumbuh juga. Saya coba rapikan sama sendiri dan hasilnya memang seadanya. Tapi, yang penting tidak terlalu panjang dan cukup rapi," katanya sembari tertawa.

Luizinho Optimistis Kompetisi Akan Bergulir Lagi

Pelatih penjaga gawang Persib Luizinho Passos menjadi satu dari dua warga negara asing yang memutuskan untuk tidak mudik. Seperti diketahui, Luiz bersama keluarganya yang merupakan warga negara Brasil memilih untuk tetap berada di Kota Bandung selama masa WFH (work from home).

Bukan soal menjaga kesehatan keluarganya, berada di Bandung merupakan keputusan Luiz karena dirinya yakin kompetisi akan tetap bergulir.

Pelatih kiper Persib Bandung Luizinho Passos. (ANTARA/INSTAGRAM/Luiziinhopassos_goalk)

"Sudah memasuki bulan Juni. Apakah kamu yakin kompetisi akan kembali? Saya sangat yakin atmosfer sepakbola akan kembali di Indonesia," kata dia dengan penuh rasa percaya diri.

Kendati demikian, eks pelatih kiper Cruzeiro dan Ipatinga FC (Brasil) ini berharap kompetisi bisa berlanjut dengan beberapa pembaharuan.

"Yang jelas, regulasi tentang keamanan dan kesehatan untuk semua harus diperhatikan secara rinci. Mari kita jaga kesehatan dengan mengikuti aturan-aturan yang akan atau telah diberlakukan," tegasnya.

PERSIB

Berita terkait

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

1 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

1 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

1 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

2 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

2 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

2 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

3 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

5 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.

Baca Selengkapnya