Hasil Timnas U-19 Indonesia vs Dinamo Zagreb: Babak I, Witan Cetak Gol, Skor 1-0

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 28 September 2020 21:39 WIB

Timnas U-19 Indonesia. (pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-19 Indonesia menghadapi klub Kroasia, Dinamo Zagreb, dalam laga uji coba di Komplek Stadion Maksimir, Zagreb, Senin, 28 September 2020. Pada babak pertama, Indonesia unggul 1-0 berkat gol Witan Sulaeman.

Baca Juga: Laga Usai, Timnas U-19 Kalahkan Dinamo Zagreb 1-0

Pelatih Shin Tae-yong memasang Braif Fatari dan Irfan Jauhari di lini depan. Amiruddin Bagas Kaffa, Komang Teguh, David Maulana, dan Witan Sualeman juga menjadi andalan.

Susunan pemain Timnas Indonesia U-19 vs Dinamo Zagreb (formasi 4-4-2): Muhammad Adisatryo; Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Komang Teguh, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, David Maulana, Brylian Aldama, Imam Zakiri; Braif Fatari, Irfan Jauhari.

Berikut sejumlah momen penting di laga ini:

Menit 5: Indonesia memiliki peluang. Sepak pojok David Maulana mengarah ke Brylian Aldama. Sayang sepakan Brylian melenceng tipis.
Menit 10: Permainan Timnas U-19 lebih baik dan lebih rapi ketimbang saat dikalahkan Bosnia Herzegovina (0-1) di laga sebelumnya.

Advertising
Advertising

Menit 15: Dinamo Zagreb mendominasi. Pemain depan mereka beberapa kali menusuk dan lolos dari pengawalan bek timnas U-19. Mereka memiliki banyak peluang tapi gawang Muhammad Adisatryo mampu tetap steril.

Menit 18: Timnas U-19 mendapat peluang. Witan Sulaeman mendapat bola di kotak penalti. Tembakannya membentur pemain belakang Dinamo Zagreb dan kemudian dengan mudah dikuasi kiper.

Menit 22: Pemain Dinamo Zagreb (nomor 9) lolos ke kotak penalti Indonesia. Ia melakukan tendangan keras, tapi berhasil diblok Komang Teguh.

Menit 25: Indonesia mulai balik menekan dan membuat lawan kerepotan. Umpan-umpan pendek terus menjadi andalan, meski kadang kurang akurat.

Menit 29: Peluang Indonesia. Sayang tendangan keras Witan dari luar kotak penalti melenceng.

Menit 37: Indonesia mendapat gol. Witan Sulaeman menjebol gawang lawan dengan tembakan kaki kirinya dari luar kotak penalti.

Uji coba vs Dinamo Zagreb ini menjadi yang ketujuh atau yang terakhir dijalani Timnas U-19 Indonesia. Sebelumnya tim Garuda Muda sudah melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), dan Bosnia Herzegovina (0-1).

Timnas U-19 dijadwalkan menjalani TC di Kroasia hingga akhir September.

Berita terkait

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

4 jam lalu

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

Kiper klub Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat FC Dallas, Maarten Paes, telah menjadi warga negara Indonesia (WNI)

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak Kamis Malam, Ini yang Dijanjikan Ilham Rio Fahmi dan Rekan-rekannya

6 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak Kamis Malam, Ini yang Dijanjikan Ilham Rio Fahmi dan Rekan-rekannya

Bek kanan timnas U-23 Indonesia, Ilham Rio Fahmi, mengungkapkan bahwa ia dan rekan-rekannya telah belajar mengatasi rasa gugup menjelang lawan Irak.

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

6 jam lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tegaskan bahwa pernyataannya dalam konpers menjelang laga lawan Irak bukan psywar ke AFC.

Baca Selengkapnya

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

9 jam lalu

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Duel timnas U-23 Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan digelar Kamis malam WIB, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Maarten Paes Tak Sabar Main untuk Timnas Indonesia, Kemungkinan Besar Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni

10 jam lalu

Maarten Paes Tak Sabar Main untuk Timnas Indonesia, Kemungkinan Besar Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni

Maarten Paes yang telah resmi menjadi WNI pada Selasa, 30 April 2024, mengaku tak sabar untuk bermain bersama timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

11 jam lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

15 jam lalu

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

Pengusaha beri Rp 23 miliar. Masing-masing pemain Timnas U-23 Indonesia akan dapat bonus berkisar Rp 605,2 juta.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Terhenti di Semifinal Tetap Buka Peluang ke Olimpiade Paris 2024

17 jam lalu

Rekam Jejak Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Terhenti di Semifinal Tetap Buka Peluang ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 menuju partai final Piala Asia U-23 2024 terhenti. Skuat Merah Putih tumbang ditekel Timnas Uzbekistan U-23. Ini rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

1 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya