Langkah Memphis Depay ke Barcelona Terganjal Ousmane Dembele

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Kamis, 1 Oktober 2020 21:35 WIB

Penyerang Barcelona Ousmane Dembele, berusaha melewati bek Arsenal Nacho Monreal dalam petandingan Joan Gamper Trophy di stadion Camp Nou, Barcelona, 5 Agustus 2019. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Upaya Barcelona untuk mendatangkan Memphis Depay disebut terganjal oleh Ousmane Dembele. Barcelona harus melepas Dembele terlebih dahulu untuk membeli Depay.

Dembele memang disebut akan dijual Barcelona pada bursa transfer musim panas ini. Manchester United disebut berminat memboyongnya setelah gagal mendapatkan Jadon Sancho.

Apalagi Pelatih Ronald Koeman memberi sinyal tak akan menghalang-halangi langkah Dembele keluar. Pada konferensi pers Rabu kemarin, Koeman menyatakan keputusan transfer Dembele ada di pihak Barcelona dan si pemain sendiri.

"Situasi itu berada di tangan klub dan si pemain. Selama dia berada di sini bersama kami, saya akan mengandalkan dia," kata Koeman.

Meskipun demikian, jurnalis spesial transfer, Fabrizio Romano menyatakan bahwa Ousmane Dembele berkeras ingin bertahan di Barcelona. Dia tampak masih ingin membuktikan bahwa dirinya layak berseragam Barcelona meskipun sejak dibeli dari Borussia Dortmund lebih banyak berkutat dengan cedera.

Advertising
Advertising

Hal itu membuat Barcelona kesulitan untuk mendapatkan Memphis Depay. Mereka berharap uang penjualan Ousmane Dembele akan dapat digunakan memboyong Depay yang dibanderol sebesar 30 juta euro oleh Lyon. Barcelona sendiri mematok harga sekitar 60 juta euro atau sekitar Rp 1 triliun untuk Dembele.

Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas, memberi sinyal bahwa Memphis Depay akan segera meninggalkan Lyon. Dalam pengumumannya soal perekrutan gelandang Lucas Paqueta, Rabu 30 September 2020, Aulas menyatakan bahwa mereka akan kehilangan dua pemainnya dalam waktu dua hari ke depan. Selain Depay, Lyon memang disebut bakal kehilangan gelandang Houssem Aouar yang diincar Arsenal.

Bisa jadi Barcelona akan melakukan dua transfer cepat pada akhir pekan ini. Ousmane Dembele ke Manchester United dan perekrutan Memphis Depay dari Lyon. Yang pasti, Aulas telah memberi ultimatum kepada Barcelona bahwa mereka hanya memiliki waktu hingga Jumat besok untuk membeli Memphis Depay. Jika lewat dari batas waktu itu, Aulas tak mau menjual pemain yang kontraknya tersisa satu tahun lagi tersebut.

MARCA| SKY SPORT

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

4 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

6 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

6 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

8 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

11 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

12 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

12 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

13 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

13 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya