Jadwal Timnas U-19 Indonesia: Hadapi Macedonia Utara Ahad Malam, Live di Net TV

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 10 Oktober 2020 06:07 WIB

Timnas U-19 Indonesia. (pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-19 Indonesia akan kembali menjalani laga uji coba di Kroasia, Ahad, 12 Oktober 2020. Mereka akan melawan Macedonia Utara.

Tim asuhan Shin Tae-yong akan menjaga performa setelah dalam laga sebelumnya mampu menang 3-0 atas klub divisi dua Kroasia, NK Dugopolje.

Macedonia Utara akan menjadi lawan Timnas U-19 dua kali. Setelah laga Ahad, kedua tim akan bertemu pada Rabu, 14 Oktober 2020.

Dalam laga uji coba nanti, Mochammad Supriadi dan Bagas Kaffa diragukan akan bisa tampil. Keduanya mengalami cedera saat melawan Dugopolje.

"Alhamdulillah menurut keterangan dokter timnas U-19, cedera mereka tidak terlalu serius, namun perlu istirahat," kata Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, seperti dikutip lama PSSI.

Baca Juga: Shin Tae-yong Cari Pemain Berpostur Tinggi

Pada latihan Jumat, 9 Oktober 2020, Supriadi harus beristirahat di hotel. Untuk Bagas hanya menjalani proses penyembuhan di pinggir lapangan.

"Bagas juga aman tidak ada masalah serius di anklenya. Bagas mungkin dua hingga tiga hari ini istirahat dulu. Untuk Supriadi mungkin kurang lebih lima hari istirahat," kata Indra Sajfri.

Garuda Muda menjalani TC di Kroasia sejak 30 Agustus 2020 lalu. Latihan dilakukan sebagai persiapan menghadapi Piala AFC U-19 2020 yang rencananya akan digelar awal 2021 mendatang di Uzbekistan. Selain itu, Garuda Muda akan berlaga di ajang bergengsi yakni Piala Dunia U-20 yang notabene Indonesia menjadi tuan rumah.

Advertising
Advertising

Hasil Timnas U-19 Indonesia selama di Kroasia:
Timnas U-19 Indonesia vs Bulgaria 0-3
Timnas U-19 Indonesia vs Kroasia 1-7
Timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi 3-3
Timnas U-19 Indonesia vs Qatar 2-1
Timnas U-19 Indonesia vs Qatar 1-1
Timnas U-19 Indonesia vs Bosnia Herzegovina 0-1
Timnas U-19 Indonesia vs Dinamo Zagreb 1-0
Timnas U-19 Indonesia vs NK Dugopolje 3-0.

Jadwal Timnas U-19 berikutnya:
Ahad, 11 Oktober: vs Macedonia Utara (19.45 WIB, live Mola TV dan Net TV)
Rabu, 14 Oktober: vs Macedonia Utara (19.45 WIB, live Mola TV dan Net TV)
Selasa, 20 Oktober: vs Bosnia Herzegovina
Jumat, 23 Oktober: vs Bosnia Herzegovina.
Catatan: Untuk jadwal uji coba 26 Oktober lawannya belum ditentukan.

Berita terkait

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

8 menit lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

1 hari lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

1 hari lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

1 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

1 hari lalu

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

1 hari lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

2 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap satu hal yang menjadi faktor kunci kemenangan Irak.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, menilai para pemainnya pantas mendapatkan pujian atas hasil selama Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

2 hari lalu

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

Justin Hubner ditunjuk Shin Tae-yong menjadi kapten dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya