Timnas U-16 Jalani Tes Swab Sebelum Berangkat ke Uni Emirat Arab

Reporter

Tempo.co

Minggu, 18 Oktober 2020 09:32 WIB

Latihan Timnas U-16. PSSI.org

TEMPO.CO, Jakarta - Para pemain dan ofisial timnas u-16 menjalani tes swab sebelum berangkat ke Uni Emirat Arab. Pengambilan spesimen dan pemeriksaan untuk mendeteksi virus Covid-19 ini dilakukan dua hari menjelang keberangkatan tim.

Pengambilan spesimen dan tes covid-19 dilaksanakan oleh petugas medis dalam dua gelombang, yakni di RS Royal Progress, Jakarta bagi para pemain dan ofisial yang berdomisili di Jabodetabek dan Hotel Oakwood Residence, Cikarang bagi para pemain dari luar Jakarta Bogor Depok Tangerang Bekasi (Jabodetabek).

“Para pemain dan ofisial harus dites swab PCR sebelum berangkat ke Uni Emirat Arab. Mereka menjalani swab dua kali, di daerah asal dan sebelum keberangkatan ke luar negeri. Kasus Covid-19 di Indonesia dan Uni Emirat Arab masih tinggi. Jadi protokol kesehatan menyangkut swab harus dan wajib dilaksanakan” kata Kepala tim Medis PSSI, Syarif Alwi, seperti dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca juga: Timnas U-16 Akan Jalani Dua Kali Uji Coba di Uni Emirat Arab Pekan Depan

Pengambilan spesimen melalui tes usap ini dilakukan oleh petugas medis RS Royal.

Bek tengah timnas U-16, Muhammad Tezar Briantama, menilai tes swab PCR ini penting untuk bisa saling menjaga satu sama lain.

Advertising
Advertising

"Kami bisa jadi tahu kalo diri kena Covid-19 atau tidak. Terlebih kami akan berangkat ke luar negeri. Jadi penting untuk memastikan teman-teman dan ofisial tim aman dan tidak terkena Covid-19” ujarnya

Baca juga: Bima Sakti Nilai Pemain Timnas U-16 Sudah Bisa Menerapkan Taktik Pertandingan

Timnas U-16 akan bertolak ke UEA pada Senin, 19 Oktober 2020. Rencananya, skuad asuhan Bima Sakti ini akan melakoni dua laga uji coba melawan UEA U-16 pada Rabu, 21 Oktober dan Sabtu, 24 Oktober 2020. Setelah uji coba itu, skuad asuhan Bima Sakti ini akan melanjutkan pemusatan latihan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang pada 26 Oktober hingga 8 November 2020.

PSSI

Berita terkait

Nova Arianto Puas dengan Kualitas Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Ikuti Seleksi Tahap 4

18 hari lalu

Nova Arianto Puas dengan Kualitas Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Ikuti Seleksi Tahap 4

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, puas dengan kualitas pemain yang mengikuti seleksi tahap keempat untuk skuad Piala AFF U-16 dan U-17.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Panggil 36 Pemain untuk Seleksi Kedua Timnas Indonesia U-16, Bhayangkara FC Mendominasi

21 hari lalu

Nova Arianto Panggil 36 Pemain untuk Seleksi Kedua Timnas Indonesia U-16, Bhayangkara FC Mendominasi

Nova Arianto resmi memanggil 36 pemain untuk mengikuti seleksi tahap kedua Timnas Indonesia U-16 atau Timnas U-16.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

29 hari lalu

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu dengan pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto untuk merancang rencana masuk ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Berburu Pemain di Elite Pro Academy Liga 1, Segera Bentuk Kerangka Timnas Indonesia U-16

43 hari lalu

Nova Arianto Berburu Pemain di Elite Pro Academy Liga 1, Segera Bentuk Kerangka Timnas Indonesia U-16

Pelatih Timnas Indonesia U-16 atau Timnas U-16, Nova Arianto, akan berburu pemain di Elite Pro Academy atau EPA Liga 1 untuk membentuk kerangka tim.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Bakal Temui Shin Tae-yong untuk Bahas Metode Latihan Timnas Indonesia U-16

43 hari lalu

Nova Arianto Bakal Temui Shin Tae-yong untuk Bahas Metode Latihan Timnas Indonesia U-16

Nova Arianto bakal mengadakan diskusi dengan pelatih Tae-yong soal regulasi dan metode latihan yang diterapkan di Timnas Indonesia U-16.

Baca Selengkapnya

Wawancara Pelatih Timnas U-16 Nova Arianto: Saya Mau Indonesia Bermain seperti Mali di Piala Dunia U-17

45 hari lalu

Wawancara Pelatih Timnas U-16 Nova Arianto: Saya Mau Indonesia Bermain seperti Mali di Piala Dunia U-17

Nova Arianto resmi menjadi pelatih Timnas Indonesia U-16 atau Timnas U-16. Berikut wawancara Tempo di sela-sela proses seleksi pemain.

Baca Selengkapnya

3 Penyebab Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Timnas U-16 Indonesia Tahap Pertama

49 hari lalu

3 Penyebab Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Timnas U-16 Indonesia Tahap Pertama

Mulai fisik hingga cara bermain menjadi beberapa kekurangan dari peserta seleksi pemain timnas U-16 Indonesia tahap pertama.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Tahap Pertama Pemain Timnas U-16

50 hari lalu

Nova Arianto Belum Puas dengan Seleksi Tahap Pertama Pemain Timnas U-16

Pelatih Timnas U-16 Nova Arianto mengaku tidak terlalu puas dengan hasil seleksi pemain tahap pertama yang baru rampung pada Rabu, 28 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Nova Arianto Kantongi 37 Nama Pemain Diaspora untuk Timnas U-16, Hanya 9 yang Potensial Dipanggil

51 hari lalu

Nova Arianto Kantongi 37 Nama Pemain Diaspora untuk Timnas U-16, Hanya 9 yang Potensial Dipanggil

Nova Arianto mengaku ada beberapa pemain diaspora yang menarik perhatiannya untuk dipanggil mengikuti seleksi timnas U-16 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Seleksi Timnas U-16, Nova Arianto Pasang Music Box untuk Atasi Kecemasan Para Pemain

51 hari lalu

Seleksi Timnas U-16, Nova Arianto Pasang Music Box untuk Atasi Kecemasan Para Pemain

Nova Arianto berharap diputarnya musik saat latihan dapat membuat calon pemain timnas U-16 Indonesia lebih rileks.

Baca Selengkapnya