Setelah Bebas dari Penjara dan Kembali ke Brasil, Ronaldinho Positif Covid-19

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 26 Oktober 2020 05:21 WIB

Ronaldinho. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Legenda Brasil dan Barcelona, Ronaldinho, membenarkan bahwa dia dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.

Ronaldinho yang mencatatkan 97 penampilan untuk timnas Brasil antara 1999 sampai 2013 itu memposting video ke Instagram story-nya untuk mengungkapkan kabar ini.

Mantan gelandang serang berusia 40 tahun itu mengaku tidak menunjukkan gejala dan sudah mengisolasi diri di Belo Horizonte (BH) setelah tiba di kota itu Sabtu.

"Saya sudah di sini di BH sejak kemarin, saya datang untuk mengikuti sebuah acara," kata Ronaldinho dalam Instagram seperti dikutip Goal, Senin.

"Saya mengikuti tes dan dinyatakan positif Covid. Saya baik-baik saja, tanpa gejala, tetapi kita harus meninggalkan acara nanti. Kita akan segera ke sana bersama. Pelukan erat!"

Tahun ini merupakan tahun yang penuh gejolak bagi Ronaldinho yang bersama dengan saudaranya Roberto Assis dipenjara di Paraguay pada Maret setelah memasuki negara itu dengan paspor palsu.

Keduanya dipindahkan ke tahanan rumah di sebuah hotel Paraguay pada April setelah menjalani 32 hari di penjara dengan hukuman mereka berakhir Agustus.

“Itu sebuah pukulan yang berat, saya tidak pernah membayangkan bahwa saya akan melalui situasi seperti itu,” kata Ronaldinho saat itu.

"Sepanjang hidup saya, saya berusaha mencapai level profesional tertinggi dan membawa kegembiraan kepada orang-orang dengan sepak bola saya."

Ronaldinho menjadi salah satu tokoh paling ikonik dalam sejarah sepak bola selama karier bermainnya yang berlangsung 17 tahun.

Selain Brasil dan Barcelona, dia pernah bermain untuk Gremio, Paris Saint-Germain, AC Milan, Flamengo, Atletico Mineiro, Queretaro dan Fluminense.

Ronaldinho memenangkan gelar di Spanyol dan Italia serta Liga Champions 2005-2006. Pada level internasional, dia mengangkat Piala Dunia, Copa America, Piala Konfederasi dan medali perunggu Olimpiade 2008.

Ia memenangkan Ballon d'Or pada 2005 dan dua kali dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Dunia FIFA.

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

14 jam lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

20 jam lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

1 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

4 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

4 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

6 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

7 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

7 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya