Manchester United Vs Leipzig, Nagelsmann Waspadai Serangan Balik

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 28 Oktober 2020 13:53 WIB

Pemain Manchester United, Marcus Rashford berebut bola dengan pemain Paris St Germain, Presnel Kimpembe dalam penyisihan Grup H Liga Champions di Parc des Princes, Paris, Prancis, 20 Oktober 2020. REUTERS/Gonzalo Fuentes

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liga Champions antara Manchester United vs Leipzig akan berlangsung pada Kamis dini hari nanti. Pelatih RB Leipzig menyatakan bahwa timnya harus benar-benar mewaspadai serangan balik Manchester United.

Nagelsman menyatakan bahwa Manchester United memiliki banyak pemain berkualitas di lini serangnya. Meskipun demikian, dia meyakini RB Leipzig bisa mencuri kemenangan.

"Kami tahu mereka adalah tim yang bagus dan sulit untuk dilakahkan, terutama jika anda berbicara soal lini dengan dan gelandang serang," ujarnya.

"Mereka memiliki banyak pemain berkualitas di sepertiga akhir lapangan dan kami harus benar-benar mewaspadai situasi ini. Kami harus menutup ruang di belakang lini belakang dan tampil sangat agresif."

"Jika kami mampu mengatasi masalah ini, kami cukup yakin berbicara soal kemenangan pada laga besok."

Advertising
Advertising

Nagelsmann pun memuji kualitas Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. Menurut dia, Solskjaer merupakan juru taktik yang bagus dengan mampu mengejutkan lawannya.

Hal itu, menurut Nagelsmann, terlihat pada laga Liga Champions terdahulu saat Manchester United menghadapi PSG. Solskjaer menerapkan permainan berbeda dari apa yang ditunjukkan di kompetisi Liga Inggris.

Akan tetapi dia menegaskan bahwa RB Leipzig siap mengantisipasi apa pun taktik yang akan diterapkan Solskjaer.

"Mereka menurunkan formasi yang berbeda melawan PSG dari yang mereka lakukan di kompetisi domestik. Kami telah mempersiapkan diri untuk menghadapi kedua formasi itu, kami telah mempersiapkan solusi untuk mengatasi situasi itu. Kami akan lihat bagaimana susunan pemain besok dan saya kira kami telah melakukan persiapan yang cukup," ujarnya.

Pada laga sebelumnya Manchester United memang mampu mengejutkan banyak pihak dengan mengalahkan finalis Liga Champions musim lalu, PSG, dengan skor 2-1. Tak tanggung-tanggung, skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer melakukan hal itu di kandang lawan.

Sementara RB Leipzig saat ini menduduki puncak klasemen Grup H setelah berhasil menekuk Istanbul Basaksehir 2-0 pada laga pekan kemarin. Leipzig sendiri berstatus sebagai semifinalis Liga Champions yang musim lalu disingkirkan PSG.

Laga Liga Champions antara Manchester United vs Leipzig akan berlangsung pada Kamis dini hari pukul 03.00 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh Champions TV 1.

UEFA| MAN UTD

Berita terkait

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

21 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

2 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

3 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya