Prediksi Manchester City vs Olympiakos di Liga Champions Malam Ini

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 3 November 2020 08:12 WIB

Pemain Manchester City, Oleksandr Zinchenko dihadang oleh pemain Olympique de Marseille, Hiroki Sakai dalam penyisihan grup C Liga Champions di Orange Velodrome, Marseille, Prancis, 27 Oktober 2020. REUTERS/Eric Gaillard

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Manchester City vs Olympiakos akan berlangsung pada pekan ketiga babak penyisihan Grup C Liga Champions Rabu dini hari nanti. Manchester City dalam posisi apik pasca meraih kemenangan pada dua laga sebelumnya.

Pada pekan pertama, Manchester City berhasil menekuk Porto 3-1 lewat gol Sergio Aguero, Ilkay Gundogan, dan Ferran Torres. Setelah itu, pasukan Josep Guardiola menekuk tuan rumah Marseille 3-0 melalui gol-gol Ferran Torres, Ilkay Gundogan, dan Raheem Sterling.

Hasil itu membuat Manchester City untuk sementara memuncaki klasemen Grup C Liga Champions dengan perolehan enam angka.

Performa apik Manchester City di Liga Champions itu juga diimbangi dengan perbaikan di kompetisi lokal. Pada akhir pekan kemarin, mereka baru saja meraih kemenangan ketiganya setelah menekuk Sheffield United dengan skor tipis 1-0.

Tim tamu Olympiakos di sisi lain sebenarnya mampu mengawali musim ini dengan cukup apik. Bersaing dengan Porto untuk meraih posis kedua, Olympiakos berhasil menekuk Marseille 0-1 pada laga penyisihan Grup C Liga Champions pekan pertama. Akan tetapi mereka menelan kekalahan 0-2 di markas Porto pada laga kedua.

Advertising
Advertising

Di Liga Super Yunani, Olympiakos tercatat sebagai salah satu tim yang belum menelan kekalahan. Mereka saat ini berada di posisi kedua klasemen setelah meraih empat kemenangan dari lima laga awal, satu laga lainnya berakhir imbang.

Bagi kedua tim, laga dini hari nanti akan menjadi pertama kalinya mereka berhadapan di semua kompetisi. Akan tetapi Manajer Manchester City, Pep Guardiola paham betul permainan Olympiakos karena pernah membawa Bayern Munchen dua kali mengalahkan Olympiakos pada babak penyisihan grup Liga Champions musim 2015-2016.

<!--more-->

Masalah bagi Manchester City adalah karena absennya Sergio Aguero dan Gabriel Jesus pada laga kali ini. Kedua penyerang tersebut mengalami cedera dan membuat Guardiola tak memiliki pilihan untuk posisi ujung tombak.

Pada laga akhir pekan lalu kontra Sheffield United, Manchester City yang tampil tanpa seorang penyerang memang meraih kemenangan, akan tetapi mereka hanya mencetak satu gol. Bek Kyle Walker menjadi pahlawan kemenangan Manchester City pada laga tersebut.

Guardiola memasang Ferran Torres sebagai ujung tombak pada laga tersebut. Hal tersebut diprediksi akan kembali dilakukan Guardiola untuk menyambut Olympiakos.
Torres sendiri tampil cukup apik dengan telah mengemas masing-masing satu gol pada laga kontra Porto dan Marseille.

Tak hanya itu, Manchester City juga masih akan kehilangan Fernandinho dan Benjamin Mendy pada laga kali ini. Kabar baiknya adalah karena bek tengah Nathan Ake sudah bisa diturunkan.

Sementara Olympiakos dilanda massalah Covid-19 menjelang lawatan mereka ke Inggris. Mady Camara, Ousseynou Ba dan Hillal Soudani divonis positif Covid-19 sehingga harus absen dalam laga kontra Manchester city.

Berikut prediksi susunan pemain laga Manchester City vs Olympiakos di Liga Champions malam ini:

Manchester City (4-3-3): Ederson; Cancelo, Garcia, Ake, Zinchenko; Rodri, Gundogan, De Bruyne; Mahrez, Torres, Foden

Olympiakos (4-5-1): Sa; Rafinha, Semedo, Cisse, Vinagre; M'Vila, Bouchalakis; Randjelovic, Valbuena, Masouras; El Arabi

<!--more-->

Dengan performa apik plus bermain di kandang, Manchester City jelas lebih diunggulkan untuk memenangkan laga kontra Olympiakos. Skuad asuhan Pep Guardiola disebut memiliki keunggulan di semua lini atas tim tamu meskipun tak akan diperkuat para penyerang terbaiknya.

Akan tetapi Olympiakos bisa saja membuat kejutan. Manajer Pedro Martins menyatakan telah menyiapkan taktik khusus untuk meredam ketajaman Manchester City pada laga itu.

Perang di lini tengah tampaknya akan sangat vital pada laga kali ini. Olympiakos menumpuk lima gelandang untuk mengimbangi kreativitas Kevin de Bruyne cs dalam menciptakan peluang.

Dengan rapatnya lini tengah dan belakang Olympiakos, Guardiola harus memutar otak untuk mencari solusi. Pasalnya, Manchester City kerap kesulitan ketika harus melawan tim yang menerapkan taktik bertahan seperti ini.

Buktinya, mereka sempat ditahan imbang West Ham United dan Leeds United serta dibungkam Leicester City di Liga Inggris musim ini. Ketiga laga itu bisa jadi merupakan referensi Pedro Martins dalam mempersiapkan strategi khususnya.

Laga Liga Champions antara Manchester City vs Olympiakos akan digelar pada Rabu dini hari pukul 03.00 WIB.

UEFA| TRANSFERMARKT| SPORT MOLE

Berita terkait

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

55 menit lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

11 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

2 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya