Piala Menpora 2021, Persija Jakarta Antisipasi Kecepatan Borneo FC

Reporter

Tempo.co

Editor

Febriyan

Jumat, 26 Maret 2021 16:01 WIB

Pesepakbola PSM Makassar, Rizky Eka Pratama (kanan) berusaha merebut bola dari pesepakbola Persija Jakarta, Tony Sucipto (kiri) dalam pertandingan babak penyisihan Grup B Piala Menpora, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Senin, 22 Maret 2020. Gol PSM Makassar diciptakan oleh Patrich Wanggai dan Yakob Sayuri. ANTARA/Bowo Sucipto

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Piala Menpora 2021 Grup B antara Borneo FC vs Persija Jakarta akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu besok 27 Maret 2021. Kedua tim sama-sama membutuhkan kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke babak perempat final.

Pada laga pertama, Borneo FC menelan kekalahan 0-1 dari Bhayangkara FC sementara Persija harus menyerah 0-2 di kaki PSM Makassar.

Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, menyatakan anak asuhnya mendapatkan pelajaran berharga dari kekalahan tersebut. Dia pun menyatakan mereka telah siap mengantisipasi permainan Borneo FC yang mengandalkan kecepatan.

"Borneo FC merupakan tim yang memiliki kelebihan kecepatan para pemainnya ditambah memiliki pelatih yang memiliki pengalaman internasional. Tapi kami sudah siap mengantisipasi itu mengingat beberapa catatan kelebihan maupun kekurangan Borneo sudah kami pegang dan tinggal kita menjalani taktik di lapangan,” ujar Sudirman.

Baca: Madura United Jalani Vaksinasi di Sela-Sela Piala Menpora 2021, RD Tak Khawatir

Dia menyatakan telah melakukan evaluasi terhadap kekalahan dari PSM Makassar pada laga sebelumnya. Dia berharap para pemainnya bisa tampil lebih percaya diri pada laga kontra Borneo FC.

Advertising
Advertising

"Kesalahan yang terjadi di laga pertama sudah kami evaluasi. Saya harapkan tim saya bisa memberikan terbaik dan lebih percaya diri dalam menjalankan taktik yang saya berikan," kata dia.

Bek Persija Otavio Dutra juga menyatakan bahwa kekalahan dari PSM Makassar merupakan cambuk bagi mereka untuk merebut kemenangan perdana di Piala Menpora. Dia menyatakan bahwa mereka harus tampil lebih fokus dan kompak untuk meraih tiga angka.

"Semoga di pertandingan besok kita main jauh lebih bagus dari laga perdana. Sekarang juga lebih fokus dan lebih kompak agar nantinya kita bisa menang itu paling penting," kata Dutra.

Dari empat tim yang berlaga, nantinya hanya akan ada dua tim yang melaju ke perempat final Piala Menpora 2021. Persija Jakarta dan Borneo FC masih sama-sama berpeluang meraih satu dari dua tiket Grup B jika berhasil meraih kemenangan pada dua laga tersisa.

LIGA INDONESIA BARU

Berita terkait

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

2 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

3 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

4 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

8 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

9 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

9 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

11 hari lalu

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

13 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

13 hari lalu

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

Persija Jakarta unggul lebih dulu lewat gol Ryo Matsumura, sebelum akhirnya laga berakhir imbang 2-2 melawan Barito Putera di pekan ke-32 Liga 1.

Baca Selengkapnya