Final Piala Menpora 2021 Leg 2: Persija Akan Tampil Maksimal Lawan Persib

Reporter

Antara

Minggu, 25 April 2021 07:32 WIB

Pesepak bola Persija Jakarta melakukan selebrasi seusai mengalahkan Persib Bandung saat pertandingan Final Pertama Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis 22 April 2021. Persija berhasil mengalahkan Persib dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko

TEMPO.CO, Jakarta - Persija Jakarta akan kembali menghadapi Persib Bandung di leg kedua final Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu malam, 25 April. Meski sudah unggul agregat 2-0, tim Macan Kemayoran bertekad menampilkan semua kemampuannya untuk memenangi laga kedua.

"Kami pada pertandingan leg kedua Piala Menpora tetap menekankan pemain tetap fokus, konsentrasi dan memberikan 100 persen kemampuan tim untuk memenangkan pertandingan melawan Persib," kata pelatih Persija, Sudirman dalam konferensi pers menjelang pertandingan di Solo, Sabtu, 24 April 2021.

Kepada para pemainnya, Sudirman meminta mereka untuk melupakan hasil pertandingan di leg pertama yang berlangsung Kamis lalu di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Dalam pertandingan sebelumnya, Persija menang 2-0 berkat gol Braif Fatari dan Taufik Hidayat.

"Kami sudah meminta pemain untuk siap pada pertandingan leg kedua dengan semangat, fokus dan konsentrasi yang sama," ujar Sudirman.

Ia terus menekankan kepada pemainnya untuk tetap semangat, fokus, dan konsentrasi agar mereka mempunyai hasrat untuk bisa bermain maksimal. Bahkan ketika unggul, tim tidak akan bertahan.

Advertising
Advertising

"Kami tetap ingin memenangkan pertandingan besok melawan Persib Bandung," ucap Sudirman.

Di leg kedua ini, Persib tidak diperkuat salah satu pemain pilarnya, Febri Hariyadi karena akumulasi kartu kuning. Menurut Sudirman, timnya tidak menganggap itu sebagai suatu keuntungan karena pemain di bangku cadangan tim Maung Bandung mempunyai kualitas yang sama dengan pemain tersebut.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan susunan pemain Persija masih akan sama seperti pada pertandingan-pertandingan sebelum, tetapi ada yang perlu dibenahi dan dievaluasi kekurangannya.

"Saya sudah meminta pemain supaya pada pertandingan selanjutnya, pada titik-titik lemah harus diperbaiki," kata Sudirman.

Sementara itu, pemain belakang Persija Jakarta, Yann Matto Pinto mengatakan semua pemain sudah siap dan fokus untuk merebut juara pertama Piala Menpora 2021, apalagi penampilan Persib Bandung pada leg pertama juga bagus.

Ia mengaku sudah siap bertanding pada babak final melawan Persib. Menurut dia, Persija, baik pemain, ofisial maupun manajemen, berharap bisa membawa pulang Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta di Leg 2 Final Piala Menpora 2021

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

15 jam lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

1 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

4 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

5 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

5 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

5 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

8 hari lalu

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

9 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya