Euro 2020: Portugal vs Jerman, Mimpi Buruk Cristiano Ronaldo

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Sabtu, 19 Juni 2021 15:35 WIB

Pemain timnas Portugal, Cristiano Ronaldo berselebrasi setelah menjebol gawang Hungaria dalam laga penyisihan grup F Piala Eropa di Stadion Puskas, Budapest, Hongaria, 15 Juni 2021. Portugal sukses mengalahkan Hungaria dengan tiga gol tanpa balas. Pool via REUTERS/Bernadett Szabo

TEMPO.CO, Jakarta - Laga putaran kedua babak penyisihan Grup F antara Portugal vs Jerman akan berlangsung pada Sabtu malam ini, 19 Juni 2021. Penyerang Timnas Portugal Cristiano Ronaldo ternyata memiliki catatan buruk kala menghadapi Tim Panser.

Timnas Jerman bisa dianggap sebagai salah satu mimpi buruk Ronaldo. Pasalnya, mega bintang yang memiliki berbagai rekor tersebut tak pernah sekali pun mencetak gol ke gawang Jerman. Empat kali bertanding, Ronaldo tercatat hanya menyumbangkan satu assist untuk skuad Selecao Eropa.

Tak hanya itu, Ronaldo juga tak pernah membawa Timnas Portugal meraih kemenangan dari Timnas Jerman dari empat laga tersebut.

Pertemuan pertama Ronaldo dengan Timnas Jerman terjadi pada ajang Piala Dunia 2006. Pada perebutan tempat ketiga, Jerman menang 3-1 atas Portugal yang saat itu juga masih diperkuat Luis Figo dan Deco. Dua gol Bastian Schweinsteiger plus satu gol bunuh diri Petit hanya mampu dibalas oleh gol Nuno Gomes memanfaatkan assist Figo.

Pada pertemuan kedua di babak perempat final Euro 2008, Portugal kembali menelan kekalahan. Bastian Schweinsteiger kembali menjadi momok bagi Portugal dengan mencetak satu gol dan satu assist untuk membawa tim yang diarsiteki Hansi Flick unggul 2-0.

Advertising
Advertising

Portugal sempat membalas lewat gol Nuno Gomes yang memanfaatkan umpan Cristiano Ronaldo, akan tetapi Jerman kembali membuka keunggulan setelah tendangan bebas Schweinsteiger disambut sundulan Michael Ballack dan merobek gawang Ricardo. Portugal hanya mampu memperkecil kedudukan setelah Helder Postiga memaksimalkan umpan silang Nani.

Empat tahun berselang, kedua tim kembali bertemu di ajang Euro 2012. Mereka sama-sama tergabung di Grup B saat itu. Kali ini Mario Gomez menjadi pembeda laga setelah menjebol gawang Rui Patricio dengan memanfaatkan umpan silang Sami Khedira. Cristiano Ronaldo lagi-lagi melempem pada laga itu.

Pertemuan terakhir menjadi laga paling menyakitkan bagi Timnas Portugal dan Ronaldo. Bertemu pada laga pembuka Grup G ajang Piala Dunia 2014, Jerman menang telak 4-0.

Kali ini Thomas Muller yang mencetak hat-trick menjadi mimpi buruk bagi Cristiano Ronaldo cs. Satu gol Jerman lainnya disumbangkan oleh Mats Hummels.

Kekalahan telak itu membuat Timnas Portugal angkat koper lebih cepat. Pasalnya mereka kalah selisih gol dari Amerika Serikat yang memiliki perolehan angka sama, empat, di klasemen akhir Grup G. Amerika hanya kalah 1-2 dari Jerman.

Kemenangan Timnas Portugal 3-0 dari Hungaria pada laga pertama plus kekalahan Jerman 0-1 dari Prancis bisa menjadi momen yang tepat bagi Ronaldo untuk membalaskan empat kekalahan itu sekaligus memperbaiki rekor buruknya pada laga dinihari nanti. Apalagi Ronaldo juga tengah membara dengan mencetak dua gol serta melewati rekor Michael Platini.

Timnas Portugal juga bisa dianggap lebih kuat saat ini karena memiliki banyak pemain muda berbahaya. Gelandang serang Bruno Fernandes, pemain sayap Diogo Jota hingga Joao Felix bisa membuat Portugal tampil lebih menggigit ketimbang pertemuan-pertemuan sebelumnya.

Pembuktian Cristiano Ronaldo akan tersaji pada laga Portugal vs Jerman di Euro 2020 Sabtu malam ini, 19 Juni 2021, pukul 23.00 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh RCTI, iNews dan MolaTV.

TRANSFERMARKT

Baca: Prediksi Jerman Vs Portugal di Euro 2020, Tim Panser Tersingkir?

Berita terkait

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

1 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

7 hari lalu

Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

Siapa saja kiper keturunan yang dibidik jadi pemain Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

11 hari lalu

Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

Timnas Jerman resmi memperpanjang kontrak pelatih Julian Nagelsmann sampai 2026. Ada dua implikasi penting.

Baca Selengkapnya

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

12 hari lalu

Tercatat 500 Penampilan Bersama Borussia Dortmund, Ini Profil Mats Hummels

Mats Hummels kini tercatat sebagai pemain kedua dengan penampilan terbanyak bersama Borussia Dortmund

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

20 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

21 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

22 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

24 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

Al Nassr menang 1-0 di kandang Damac dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo jadi cadangan dan gagal mencetak gol.

Baca Selengkapnya

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

27 hari lalu

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

Simak catatan hattrick Cristiano Ronaldo yang jauh lebih banyak ketimbang Lionel Messi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

28 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

Cristiano Ronaldo memborong tiga gol saat Al Nassr menang 8-0 di kandang Abha, dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya