Kaget Dengan Gaji Lionel Messi, Isaiah Thomas: Anak Saya Harus Jadi Pesepakbola

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 2 Juli 2021 17:58 WIB

Pemain Barcelona, Lionel Messi. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Gaji Lionel Messi yang selangit disebut menjadi penghalang dirinya memperpanjang kontrak dengan Barcelona. Dua pebasket NBA, Kevin Durant dan Isaiah Thomas terkaget-kaget membaca berita soal bayaran yang didapatkan Messi.

Dalam kontrak terdahulu, Messi disebut mendapatkan bayaran sebesar 138,75 juta euro atau sekitar Rp 2,3 triliun per tahun.

Nilai bayaran Messi itu jauh lebih besar dari yang didapatkan Durant dan Thomas. Durant yang sejak 2019 bermain untuk Brooklyn Nets menandatangani kontrak dengan nilai 164 juta dolar Amerika Serikat untuk empat tahun.

Nilai kontrak empat tahun Kevin Durant itu setara dengan satu tahun kontrak Messi. Padahal Durant disebut sebagai salah satu pebasket dengan bayaran termahal di dunia saat ini.

Sementara Thomas yang kini berstatus tanpa klub disebut mendapatkan bayaran hanya 6,26 juta dolar Amerika Serikat per tahunnya. Nilai itu setara dengan Rp 91 Miliar atau hanya sekitar setengah bulan gaji Messi.

Tak heran jika keduanya kemudian melontarkan komentar terkaget-kaget soal gaji Messi itu.

Advertising
Advertising

"Gila," cuit Durrant di twitter menanggapi berita soal besaran gaji Messi.

"OMG. Saya harus membuat anak saya bermain sepak bola," cuit Thomas menanggapi berita yang sama.




Dengan gaji sebesar itu, Messi disebut sebagai atlet dengan bayaran terbesar sepanjang sejarah. Akan tetapi hal itu pula yang menghalanginya menandatangani kontrak baru dengan Barcelona.

Presiden Joan Laporta menyatakan bahwa mereka memiliki masalah dengan Financial Fair Play jika memberikan gaji jumbo kepada Messi. Media Spanyol Sport menyebutkan bahwa hal itu tak lepas dari turunnya pendapatan Barcelona musim lalu.

Menurut mereka, pendapatan Barcelona turun hingga 300 juta euro atau sekitar Rp Rp 5,176 triliun dibandingkan tahun sebelumnya. Hal itu memaksa Laporta melakukan pemangkasan anggaran gaji sebesar 200 juta euro atau sekitar Rp 3,451 triliun.

MARCA

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

4 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

5 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

6 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

8 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

11 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

12 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

12 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

12 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

12 hari lalu

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

New Orleans Pelicans dan Miami Heat melengkapi posisi delapan pada babak playoff NBA Wilayah Barat dan Wilayah Timur.

Baca Selengkapnya