Setelah Lionel Messi, Barcelona Juga Akan Pangkas Gaji 4 Pemain Ini

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Sabtu, 17 Juli 2021 12:34 WIB

Pemain Barcelona, Lionel Messi. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Pemangkasan gaji Lionel Messi tak menyelesaikan masalah finansial yang dihadapi Barcelona. Mereka dikabarkan tengah bernegosiasi untuk memangkas gaji empat pemain lainnya.

Media Spanyol Sport menyebutkan Barcelona saat ini tengah bernegosiasi dengan Gerard Pique, Jordi Alba, Sergio Busquets dan Sergi Roberto soal pemangkasan gaji itu. Keempatnya disebut masuk ke dalam 10 pemain dengan gaji tertinggi di skuad La Blaugrana saat ini.

Sergio Busquets disebut mendapatkan bayaran sebesar 290 ribu euro atau sekitar Rp 4,9 miliar per pekan sementara Gerard Pique sebesar 245 ribu euro (Rp 4,19 miliar) per pekan. Sergi Roberto mendapatkan bayaran 200 ribu euro (Rp 3,4 miliar) per pekan dan Jordi Alba sebesar 165 ribu euro (Rp 2,82 miliar) per pekan.

Belum jelas berapa besar pemotongan gaji yang akan dialami keempat pemain itu. Akan tetapi Busquets dan Pique sempat menyatakan rela dipotong gajinya demi menyelamatkan keuangan Barcelona yang memburuk karena krisis ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Sementara Jordi Alba belum diketahui sikapnya dan Sergi Roberto disebut akan dijual jika tak menyetujui pemotongan gaji tersebut. Manchester City sempat dikabarkan berminat memboyong pemain serba bisa berusia 29 tahun itu.

Advertising
Advertising

Barcelona harus melakukan pemangkasan anggaran gaji musim ini karena menurunnya pendapatan mereka musim lalu. Jika tidak, mereka disebut akan melanggar aturan Financial Fair Play.

Presiden LaLiga, otoritas Liga Spanyol, Javier Tebas, sempat menyatakan tak akan memberikan keringanan bagi Barcelona. Mereka tetap harus memenuhi formula anggaran gaji yang ada demi menjaga keberlangsungan klub itu.

Selain melakukan pemotongan gaji, Barcelona juga dikabarkan akan menjual para pemain dengan bayaran besar untuk memenuhi aturan tersebut. Antoine Griezmann, Miralem Pjanic, Samuel Umtiti, Ousmane Dembele dan Clemen Lenglet disebut masuk ke dalam daftar jual mereka.

Griezmann disebut akan dibarter Barcelona dengan gelandang Saul Niguez dari Atletico Madrid. Clement Lenglet dikabarkan diminati oleh Everton sementara sejumlah pemain lainnya disebut masih sulit untuk dijual.

Sebelumnya Lionel Messi disebut rela menerima pemotongan gaji hingga 50 persen dalam kontrak barunya bersama Barcelona. Dia disebut telah menyepakati kontrak berdurasi lima tahun dengan mereka tetapi hanya akan bermain dua musim lagi di Liga Spanyol. Sisa tiga tahun berikutnya, dia bebas bermain di Liga Amerika Serikat namun tetap mendapatkan bayaran dari Barca dengan menjadi duta mereka di sana.

SPORT

Berita terkait

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

23 menit lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

4 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

5 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

7 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

7 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

9 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

12 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

13 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

13 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya