Tak Bisa Latihan Selama PPKM, Madura United Minta Dispensasi

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Kamis, 5 Agustus 2021 15:35 WIB

Sejumlah pesepak bola Madura United FC (MUFC) mengikuti latihan perdana di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP), Pamekasan, Jawa Timur, Kamis 20 Mei 2021. MU mulai mulai melakukan persiapan untuk menyambut kompetisi Liga 1 yang direncanakan bergulir pada awal Bulan Juli mendatang. ANTARA FOTO/Saiful Bahri

TEMPO.CO, Jakarta - Madura United menyambut baik rencana bergulirnya Liga 1 musim 2021-2022 pada 20 Agustus mendatang. Akan tetapi mereka meminta dispensasi karena tak bisa berlatih selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Melalui laman resmi klub, pelatih yang kerap disapa RD itu menyatakan dispensasi itu bisa berupa pengaturan jadwal yang lebih fleksibel bagi klub-klub yang wilayahnya masih mengalami PPKM.

"Contohnya klub yang tidak mendapatkan izin latihan seperti kami (Madura United). Saya yakin akan ada kebijakan yang sangat adil dalam kondisi seperti ini. PT. LIB (Liga Indonesia Baru) harus melihat ini untuk membuat kebijakan," ujarnya.

Dia berharap klub yang tidak bisa latihan di masa PPKM bisa diatur bermain sekitar sepekan atau dua pekan setelah 20 Agustus. Sementara klub yang bisa berlatih karena daerahnya tak memberlakukan PPKM bisa bermain terlebih dahulu.

PPKM Darurat dan menyusul PPKM Level 4 di wilayah Jawa-Bali dan sejumlah wilayah lainnya memang memaksa banyak klub membubarkan latihan bersama. Pasalnya mereka tak diperbolehkan menggelar latihan karena bisa melanggar aturan larangan berkerumun.

Advertising
Advertising

PPKM Level 4 sendiri akan berakhir pada 9 Agustus mendatang. Akan tetapi tak ada jaminan pemerintah tak memperpanjang pemberlakuan tersebut.

Seluruh skuad Madura United disebut telah kembali ke kediamannya masing-masing sejak awal Juli lalu. Meskipun membekali pemainnya dengan menu latihan mandiri, RD menilai latihan bersama tetap dibutuhkan sebelum Liga 1 dimulai.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sebelumnya telah memastikan Liga 1 musim 2021-2022 akan dimulai pada 20 Agustus mendatang. Keputusan itu dibuat setelah mereka berkonsultasi dengan pihak Kementerian Pemuda dan Olahraga serta Kepolisian Republik Indonesia.

Selain Madura United, Bali United juga telah menyatakan meminta agar setiap klub diberikan izin untuk menggelar latihan bersama. Pelatih Stefano Cugurra menilai waktu 10 hari cukup untuk mereka melakukan persiapan sebelum Liga 1 bergulir.

MADURA UNITED

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

2 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

2 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

3 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

3 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

3 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

3 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

3 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

3 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

4 hari lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya