Rekor Gol Cristiano Ronaldo Ternyata Kalah Dari Pemain Ini

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Kamis, 2 September 2021 14:29 WIB

Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Irlandia dalam pertandingan Grup A Kualifikasi Piala Dunia di stadio Algarve, Almancil, Portugal, 2 September 2021. Cristiano Ronaldo sukses mengukir sejarah, setelah pecahkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di level timnas. REUTERS/Pedro Nunes

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo mencatatkan diri sebagai pemain paling subur di level internasional setelah memborong dua gol kemenangan Timnas Portugal atas Irlandia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Kamis dinihari tadi. Ternyata, masih ada pemain lain yang mencatatkan rekor gol lebih banyak

Ronaldo memborong dua gol kemenangan Portugal sehingga membuat dirinya mencatatkan total 111 gol. Sebelum laga itu, dia berbagi posisi puncak dengan mantan penyerang Timnas Iran, Ali Daei dengan 109 gol.

Gol pertamanya, pada menit ke-89, merupakan gol ke-110 yang ia sumbangkan buat Portugal. Ia sudah memecahkan rekor dengan golnya ini.

Namun, pemain berjulukan CR7 ini belum puas. Pada saat injury time ia mencetak gol keduanya. Torehan 111 golnya ini akan sulit dipecahkan pemain lain. Ronaldo sebenarnya berpeluang menorehkan gol ke-112, sayangnya eksekusi penalti yang dia lakukan di awal pertandingan gagal membuahkan gol.

Catatan apik Ronaldo itu, menurut media Inggris Mirror, ternyata kalah jauh dari pesepakbola putri Christine Sinclair. Pesepakbola berusia 38 tahun itu telah menyumbangkan 187 gol untuk Timnas Kanada.



Advertising
Advertising



Sinclair juga masih aktif sebagai pesepakbola. Saat ini dia masih bermain untuk klub Portland Thorns di Liga Putri Amerika Serikat.

Soal torehan trofi untuk negaranya, Christine Sinclair juga tak kalah dari Cristiano Ronaldo. Jika Ronaldo pernah membawa Timnas Portugal menjuarai Euro 2016 dan UEFA Nations League 2018-2019, Sinclir tercatat pernah membawa tim putri Kanada menjuarai Piala Concacaf Putri 2010 dan meraih medali emas sepak bola putri Olimpiade Tokyo 2020.

Dia juga pernah tercatat sebagai top skor Olimpiade Tokyo 2012. Saat itu Sinclair mencetak enam gol, termasuk hattrik ke gawang Amerika Serikata pada semifinal. Sayangnya Kanada kalah 4-3 setelah laga memasuki babak tambahan.

Tak heran jika Sinclair bisa mencetak gol sebanyak itu, pasalnya dia sudah bermain 304 kali bersama Timnas Kanada. Sementara Ronaldo mencetak 111 gol dalam 180 laga bersama Timnas Portugal.

Media BBC meragukan Cristiano Ronaldo bisa menyamai rekor Christine Sinclaire itu. Apalagi si pemain telah menyatakan akan dari Timnas Portugal setelah Piala Dunia 2022.

MIRROR|BBC

Baca: Cristiano Ronaldo Puncaki Daftar Pencetak Gol Internasional, Lionel Messi ke-8

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

3 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

5 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

24 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

25 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

26 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

28 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

Al Nassr menang 1-0 di kandang Damac dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo jadi cadangan dan gagal mencetak gol.

Baca Selengkapnya

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

31 hari lalu

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

Simak catatan hattrick Cristiano Ronaldo yang jauh lebih banyak ketimbang Lionel Messi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

32 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

Cristiano Ronaldo memborong tiga gol saat Al Nassr menang 8-0 di kandang Abha, dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

32 hari lalu

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

Jadwal bola pada Selasa malam ini hingga Rabu dinihari WIB, 2-3 April 2024, akan menampilkan Liga Inggris, Coppa Italia, dan Lia Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick saat Al Nassr Hajar Al Tai 5-1, Kokoh di Posisi Teratas Daftar Top Skor Sementara

35 hari lalu

Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick saat Al Nassr Hajar Al Tai 5-1, Kokoh di Posisi Teratas Daftar Top Skor Sementara

Sadio Mane menciptakan dua assist di laga itu, salah satunya untuk terjadinya gol kedua Cristiano Ronaldo.

Baca Selengkapnya