Gabung Kembali ke Ansan Greeners, Ini Kata Asnawi Mangkualam

Senin, 17 Januari 2022 20:49 WIB

Asnawi Mangkualam bersama bos Ansan Greeners FC, Yoon Hwa-seop. (greenersfc.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Asnawi Mangkualam Bahar resmi kembali ke Korea Selatan untuk bergabung dengan timnya, Ansan Greeners. Ia tiba di Korea pada Senin, 17 Januari 2022 setelah menjalani masa libur kompetisi dan membela timnas Indonesia d Piala AFF 2020.

Asnawi kembali memperkuat tim K League 2, Ansan Greeners, yang sudah ia bela sejak musim lalu. Kanal YouTube Ansan Greeners pun mengunggah video kedatangan pemain asal Makassar tersebut.

Perwakilan Ansan Greeners tampak menjemput Asnawi Mangkualam di bandara. Pemain 22 tahun itu juga menyampaikan kata-kata pertama setelah tiba di Negeri Ginseng. "Hari ini saya sudah tiba di Korea Selatan dan saya akan menjalani karantina selama 10 hari," ucap Asnawi Mangkualam dalam video tersebut.

Pesepak bola Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam (kedua kanan) menghalau bola dari pesepak bola Timnas Thailand Tristan Do (kanan) dalam pertandingan Babak Final Leg 1 Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Rabu, 29 Desember 2021. ANTARA/Flona Hakim

"Saya sangat senang bisa kembali bergabung dengan tim. Semoga saya bisa secepatnya kembali ke performa terbaik dan bermain untuk Ansan Greeners. Ewako," kata Asnawi menambahkan.

Advertising
Advertising

Asnawi telah resmi memperpanjang kontraknya bersama Ansan Greeners pada 6 Januari lalu. Kontrak baru tersebut akan mengikat Asnawi di Ansan Greeners hingga musim 2022-2023. Musim lalu, Asnawi tampil dalam 14 laga bersama Ansan Greeners di K League 2. Ia telah mencatat satu umpan di tim beralias Green Wolves tersebut.

Asnawi, yang juga mantan pemain PSM Makassar, juga tampil apik di Piala AFF 2020 bersama timnas Indonesia. Wakil kapten tim Garuda itu main dalam seluruh pertandingan dan mencetak satu gol.

Baca juga : Ini Detail Kontrak Baru Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners

Berita terkait

Timnas Indonesia Diminta Bermain Lebih Kolektif saat Hadapi Guinea

46 menit lalu

Timnas Indonesia Diminta Bermain Lebih Kolektif saat Hadapi Guinea

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni menilai Guinea bukan tim yang terorganisassi dengan bagus. Celah untuk Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Guinea: Absennya Justin Hubner Mulai Buat Shin Tae-yong Cemas

1 jam lalu

Indonesia vs Guinea: Absennya Justin Hubner Mulai Buat Shin Tae-yong Cemas

Absennya Justin Hubner diakui Shin Tae-yong mempengaruhi kekuatan lini belakang Timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata Guinea di Barat Afrika

1 jam lalu

5 Destinasi Wisata Guinea di Barat Afrika

Mungkin masih sedikit yang mengenal Guinea di bagian barat Afrika, dengan kota terbesarnya adalah Conakry. Ini 5 destinasi wisata unggulannya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Guinea: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

2 jam lalu

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Guinea: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Simak kondisi terbaru kedua tim menjelang laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea yang diprediksi bakal berjalan ketat.

Baca Selengkapnya

Singgung Soal Marselino Ferdinan yang Dikritik Netizen karena Egois, Ini Kata Shin Tae-yong

2 jam lalu

Singgung Soal Marselino Ferdinan yang Dikritik Netizen karena Egois, Ini Kata Shin Tae-yong

Pelatih Shin Tae-yong mengomentari soal Marselino Ferdinan menjelang laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Duel Indonesia vs Guinea, Pelatih Kaba Diawara Fokus Benahi Mental dan Fisik

14 jam lalu

Jelang Duel Indonesia vs Guinea, Pelatih Kaba Diawara Fokus Benahi Mental dan Fisik

Pelatih Timnas U-23 Guinea, Kaba Diawara, mengaku para pemainnya sudah siap untuk menghadapi Indonesia pada laga play-off Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Menjelang Timnas Indonesia Vs Guinea U-23, Pertandingan Tertutup hingga Menjaga Kebugaran

1 hari lalu

Menjelang Timnas Indonesia Vs Guinea U-23, Pertandingan Tertutup hingga Menjaga Kebugaran

Timnas Indonesia memperjuangkan peluang terakhir bertanding melawan Guinea di babak play-off pada Kamis, 9 Mei 2024 untuk lolos ke Olimpiade Paris

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Pelatih Kaba Diawara Memilih Berhati-hati

1 hari lalu

Jelang Laga Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Pelatih Kaba Diawara Memilih Berhati-hati

Laga Indonesia vs Guinea akan tersaji pada playoff cabang olahraga sepak bola Olimpiade Paris 2024. Kaba Diawara menilai Indonesia tim terorganisasi.

Baca Selengkapnya

Di Manakah Letak Guinea? Negara yang akan Melawan Indonesia Perebutkan Satu Tiket Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Di Manakah Letak Guinea? Negara yang akan Melawan Indonesia Perebutkan Satu Tiket Olimpiade Paris 2024

Guinea merupakan sebuah negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam, dikenal karena kekayaan sumber daya alamnya yang melimpah.

Baca Selengkapnya

Menpora Masih Optimistis Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Menpora Masih Optimistis Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo masih optimistis bahwa Timnas Indonesia U-23 bisa mengalahkan Guinea dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya