Kualifikasi Piala Dunia: Senegal vs Mesir di Leg 2, Mohamed Salah Bakal Main

Reporter

Tempo.co

Selasa, 29 Maret 2022 11:54 WIB

Selebrasi pemain Mesir, Mohamed Salah dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Afrika melawan Senegal di Stadion Internasional Kairo, Kairo, Mesir, Sabtu dinihari, 26 Maret 2022. Mesir menang tipis berkat gol bunuh diri bek Senegal, Saliou Ciss di menit ke-4. REUTERS/Amr Abdallah Dalsh

TEMPO.CO, Jakarta - Mesir akan kembali menghadapi Senegal pada leg kedua babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Rabu dinihari WIB, 30 Maret 2022. Laga ini akan berlangsung di Stadion Stade Me Abdoulaye Wade.

Mesir akan bertandang ke Senegal dengan keunggulan agregat 1-0. Mereka meraih kemenangan di kandang pada leg pertama, 26 Maret lalu, berkat gol bunuh diri Saliou Ciss pada menit ke-4.

Mohamed Salah, penyerang Liverpool, sempat diragukan bisa bermain di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia setelah mengalami cedera kaki ketika klubnya menghadapi Brighton dua pekan lalu.

Pemain berusia 29 tahun itu tidak dimainkan dalam dua laga Liverpool terakhir. Dia hanya duduk dibangku cadangan ketika timnya melawan Arsenal di Liga Inggris dan tidak diturunkan saat menghadapi Nottm Forest di Piapa FA.

Salah turun saat Mesir mengalahkan Senegal di leg pertama. Tapi, saat bertanding di laga itu, tembakan awalnya melenceng, dan bola masuk setelah mengenai bek Saliou Ciss.

Advertising
Advertising

Penampilan Salah di laga pertama Mesir vs Senegal itu memicu kecurigaan para penggemar Liverpool bahwa sang penyerang sebenarnya masih belum pulih dari cedera kaki yang dialaminya saat melawan Brighton.

Namun, dari pernyataan Federasi Sepak Bola Mesir (FA), mereka menyebutkan bahwa Salah dalam kondisi fit dan tersedia untuk pertandingan leg kedua melawan Senegal.

Dari keterangan yang mereka sampaikan, Mesir dipastikan kehilangan bek tengah pilihan pertama mereka, Mahmoud Hamdy El-Wensh karena diskors dan Mohamed Abdelmonem yang mengalami patah hidungnya di leg pertama dan harus menjalani operasi karena cederanya itu.

"Kami tidak memiliki masalah cedera lebih lanjut untuk pertandingan kualifikasi, semua pemain berada dalam skuad yang akan pergi ke Senegal dan pelatih Carlos Quieroz tidak memiliki masalah cedera lebih lanjut," demikian keterangan dari FA.

Mesir diunggulkan bisa lolos ke Piala Dunia 2022 setelah gol krusial di leg pertama. Namun, sebelumnya Senegal mengalahkan negara Salah di final Piala Afrika pada 47 hari yang lalu.

Pertandingan Senegal vs Mesir di leg kedua babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 ini diprediksi bakal berjalan sengit dan menarik. Terlebih, laga ini diwarnai dengan duel duo penyerang Liverpool, Sadio Mane vs Mohamed Salah.

MIRROR

Baca Juga: Prediksi Portugal vs Makedonia Utara di Playoff Kualifikasi Piala Dunia 2022

Berita terkait

Militer Israel Ambil Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir

2 hari lalu

Militer Israel Ambil Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir

Militer Israel mengambil kendali atas perbatasan Rafah antara Gaza dan Mesir

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

3 hari lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Israel Usir Ratusan Ribu Warga Palestina dari Rafah, Hamas: Ini Eskalasi Berbahaya!

3 hari lalu

Israel Usir Ratusan Ribu Warga Palestina dari Rafah, Hamas: Ini Eskalasi Berbahaya!

Pejabat senior Hamas, kelompok pejuang Palestina yang menguasai Gaza, mengatakan perintah evakuasi Israel bagi warga Rafah adalah "eskalasi berbahaya

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

3 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

5 hari lalu

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

Pejabat senior Hamas mengatakan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berupaya menggagalkan kesepakatan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

5 hari lalu

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

Israel berencana mengusir warga Palestina keluar dari Kota Rafah di selatan Gaza ke sebidang tanah kecil di sepanjang pantai Gaza

Baca Selengkapnya

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

5 hari lalu

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

Para pejabat Hamas dan CIA dijadwalkan bertemu dengan mediator Mesir di Kairo untuk merundingkan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Wamendag ke Mesir Bahas Perjanjian Dagang Bilateral di Tengah Kondisi Ekonomi Global yang Tidak Stabil

7 hari lalu

Wamendag ke Mesir Bahas Perjanjian Dagang Bilateral di Tengah Kondisi Ekonomi Global yang Tidak Stabil

Pemerintah Indonesia terbuka terhadap pemanfaatan transaksi imbal dagang business-to-business (b-to-b).

Baca Selengkapnya

Berkukuh Serang Rafah, Dua Menteri Israel Tolak Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

10 hari lalu

Berkukuh Serang Rafah, Dua Menteri Israel Tolak Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

Dua menteri Israel secara terbuka menentang kesepakatan gencatan senjata di Gaza dan berkukuh akan menyrang Rafah

Baca Selengkapnya