Timnas Indonesia vs Yordania 0-1, Ini Catatan Statistik Pertandingan

Reporter

Skor.id

Minggu, 12 Juni 2022 11:28 WIB

Timnas Indonesia. (pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia dikalahkan Yordania 0-1 di laga kedua Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Minggu dinihari WIB, 12 Juni 2022.

Bermain di Stadion Jabr Al-Ahmad, skuad Garuda tak mampu mencetak gol dan kebobolan satu gol oleh Yazan Abdallah Ayed Al-Naimat pada awal babak kedua.

Secara statistik, Yordania memang unggul dari Indonesia. Berdasarkan data yang dihimpun Statoskop, tim asuhan Shin Tae-yong unggul dari segi tekel sukses.

Tercatat, Fachruddin Wahyudi Aryanto dan kawan-kawan berhasil melakukan 14 tekel sukses berbanding 12 yang dikoleksi Yordania. Statistik lain yang lebih baik adalah soal sapuan.

Ini sepertinya tak lepas dari lebih banyak serangan yang dilancarkan oleh para pemain Yordania ke area pertahanan timnas Indonesia. Tercatat, Indonesia melakukan 30 kali sapuan sedangkan Yordania hanya 11 kali.

Advertising
Advertising

Jumlah kartu kuning Indonesia juga lebih banyak yakni dua pemain yang terkena, sedangkan Yordania hanya satu pemain. Pelanggaran yang dilakukan Marc Klok dan kolega pun mencapai 16 kali sementara Yordania 12 kali.

Menariknya, dari sisi persentase akurasi umpan, kedua tim tidak berbeda jauh. Ya, akurasi umpan timnas Indonesia mencapai 74 persen sedangkan Yordania 79 persen.

Untuk penguasaan bola, Yordania yang dilatih Adnan Hamad mampu menguasai sebanyak 55 persen, dengan menghasilkan total tembakan 18 dan yang tepat sasaran delapan.

Hasil pertandingan ini membuat Yordania kokoh di puncak klasemen Grup A putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan enam poin. Sementara, Indonesia di posisi kedua dengan nilai tetap tiga poin.

Meski koleksi poinnya sama dengan Kuwait yang menang 4-1 atas Nepal pada laga kedua, Timnas Indonesia unggul satu peringkat dalam klasemen Grup A karena unggul head to head setelah kemenangan di laga pertama.

Timnas Indonesia menyisakan satu laga sisa di penyisihan grup dan akan menghadapi Nepal sebagai penentu ke Piala Asia 2023. Untuk lolos ke putaran final ajang ini, tim asuhan Shin Tae-yong harus bisa menjadi juara grup atau salah satu dari lima runner up terbaik.

Timnas Indonesia vs Nepal di laga akhir babak penyisihan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Rabu dinihari WIB, 15 Juni 2022. Sementara, Yordania menghadapi tuan rumah Kuwait pada Selasa.

Baca Juga: Analisis Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023 dengan 1 Laga Tersisa

Berita terkait

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

2 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

16 jam lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

18 jam lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

21 jam lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

1 hari lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya