Kabar Terbaru Borneo FC dan Madura United Menjelang Piala Presiden 2022

Reporter

Antara

Senin, 13 Juni 2022 21:20 WIB

Pesepak bola Bhayangkara FC Anderson Salles (tengah) dan rekan setimnya berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu, 16 Februari 2022. Pertandingan tersebut berakhir imbang dengan skor 1-1. ANTARA/Nyoman Hendra Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Borneo FC akan menjalani laga perdana di turnamen pramusim Piala Presiden 2022. Pada pertandingan pertama Borneo FC yang bertindak sebagai tuan rumah akan menghadapi Madura United pada Selasa, 14 Juni 2022 Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur.

Sejauh ini Borneo FC kehilangan dua pemain untuk menghadapi Piala Presiden 2022. Mereka adalah Stefano Lilipaly dan Terens Puhiri yang harus memperkuat Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Asia 2023.

Manajer Borneo FC Dandri Dauri mengatakan absennya dua pemain itu tak berdampak besar kepada tim. Sebab pelatih Milomir Seslija sudah mempersiapkan pemain lain untuk menutupinya.

Ihwal kesiapan pemain, Dandri menyampaikan semua pemain Pesut Etam sudah siap berlaga melawan Laskar Sape Kerrab, julukan untuk Madura United. Menurut dia, para pemain sudah tak sabar bermain di bawah dukungan suporter dalam turnamen pramusim ini meski tak diperkuat Lilipaly dan Puhiri.

"Saya berharap pemain tak terbebani main di kandang sendiri. Semoga saja semuanya lancar dan kami bisa memberikan tontonan menarik pada warga Samarinda di Piala Presiden ini," ujar Dandri.

Saat ini, para pemain Borneo FC sudah bergeser ke hotel agar bisa fokus menghadapi laga perdana. Sepekan sebelumnya para pemain menjalani persiapan di Stadion Aji Imbut, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

"Kami sudah pindahkan pemain dari mes ke hotel. Kami tempatkan mereka di satu tempat semuanya agar kekompakan tim semakin dapat," kata Dandri.

Sedangkan pelatih Madura United Fabio Lefundes mengatakan masih buta terhadap kekuatan Borneo FC. Ia menilai skuad lawan mengalami perubahan pada bursa transfer kali ini, baik pelatih maupun pemain.

"Borneo FC banyak berubah. Perubahan yang belum kami ketahui secara pasti," tutur pelatih asal Brasil ini. Namun, Fabio tidak terlalu merisaukan hal itu.

Ia menyatakan memilih fokus kepada persiapan timnya agar tampil maksimal dalam laga pertama. "Konsentrasi kami lebih baik bagaimana tim ini bisa tampil lebih baik dan pertandingan nanti bisa berjalan sesuai yang kami mau," tuturnya.

Pelatih berusia 49 tahun itu menilai pertemuan awal musim ini akan menjadi referensi saat menjalani kompetisi sesungguhnya Liga 1 musim 2022-2023. "Kami bisa belajar banyak dan tahu bagaimana kekuatan mereka nanti untuk liga," kata Fabio.

Piala Presiden 2022 bergulir pada 11 Juni-17 Juli 2022 dan diikuti 18 klub Liga 1. Tuan rumah turnamen ini berada di empat kota, yakni Bandung, Solo, Malang, dan Samarinda. Borneo FC berada dalam Grup B Piala Presiden 2022 bersama Madura United, Persija Jakarta, RANS Nusantara, dan Barito Putera.

Advertising
Advertising

Baca: Hasil Piala Presiden 2022: PSIS Semarang vs Persita Tangerang 6-1

Berita terkait

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

30 menit lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

6 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

7 jam lalu

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

17 jam lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

18 jam lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

19 jam lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

21 jam lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

22 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

1 hari lalu

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

1 hari lalu

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya