Bus Arema FC Diserang Pasca Laga VS PSS Sleman di Maguwo, Polisi Kaji Ulang Izin Laga Berikutnya

Jumat, 27 Januari 2023 14:24 WIB

Skuad Arema FC pada saat melakukan sesi latihan. ANTARA/HO-MO Arema FC

TEMPO.CO, Yogyakarta - Penyerangan bus Arema FC oleh sejumlah suporter usai laga kompetisi BRI Liga 1 kontra PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman Yogyakarta pada Kamis petang 26 Januari 2023 menjadi sorotan Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY).

"Kami sangat menyayangkan peristiwa tersebut dan kasus ini menjadi pertimbangan kami (untuk pemberian izin) jadwal laga-laga berikutnya," kata Kepala Bidang Humas Polda DIY Komisaris Besar Polisi Yuliyanto Jumat 27 Januari 2023.

Sejumlah pemain dan oficial Arema FC terluka

Dalam rekaman video amatir yang beredar di media sosial sejak Kamis petang itu, tampak bus yang ditumpangi pemain tim berjulukan Singo Edan tersebut mengalami kerusakan akibat serangan diduga lemparan batu dari arah luar.

Belum diketahui persis serangan itu terjadi di titik mana persisnya pasca bus mulai keluar stadion. Akibat serangan itu, sejumlah kaca bus pecah.

Para pemain dan official Arema FC dalam rekaman itu juga tampak coba bergerak mengumpul di bagian tengah bus demi menghindari pecahan kaca yang berserakan akibat serangan itu.

Advertising
Advertising

Serangan itu dilaporkan membuat beberapa orang dalam bus itu terluka dan dilarikan ke rumah sakit. Berdasarkan keterangan resmi yang dilansir Arema FC, mereka yang terluka seperti asisten pelatih Kuncoro yang luka pada bagian lutut, juga para pemain seperti Adilson Maringa dan Achmad Figo yang mengalami luka di tangannya.

Polda DIY menyatakan masih melakukan penyelidikan atas serangan itu dan belum menangkap pihak yang diduga melakukan serangan itu.

"Kami masih mengumpulkan data-data dan bukti yang diperlukan untuk mendalami peristiwa itu," kata Yuliyanto.

PSS Sleman sebut bus yang rusak bukan milik Arema FC

Adapun Ketua Panitia Pelaksana PSS Sleman Yuyud Pujiarto mengungkap bahwa bus yang ditumpangi pemain dan official Arema FC itu merupakan bus yang disediakan pihak panitia.

"Bus itu bukan dari manajemen Arema, tapi kami yang sediakan, dan sejak keluar stadion sudah mendapat gangguan," kata dia.

Padahal, ujar Yuyud, dalam laga lanjutan BRI Liga 1 yang dimenangkan PSS Sleman 2-0 atas Arema FC itu, kepolisian sudah memberikan pengawalan ketat baik dari depan dan belakang bus.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

3 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

8 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

8 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

9 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

13 hari lalu

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

Klub Liga 1 Persebaya Surabaya memperpanjang kontrak pemain asingnya, Bruno Moreira selama dua tahun.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

13 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1: Dewa United Kalahkan PSS Sleman 3-2, Bali United vs Bhayangkara FC 2-1

Dewa United mengalahkan PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2023-2024. Bali United menang dramatis atas Bhayangkara FC.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

16 hari lalu

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

17 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

Pertandingan Rans Nusantara FC vs Barito Putera akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1. Simak H2H, fakta menarik, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

17 hari lalu

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1, Rabu malam ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya