Real Madrid Tampil di Piala Dunia Antarklub Rabu 8 Februari, Karim Benzema dan Thibaut Courtois Absen

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 7 Februari 2023 05:09 WIB

Pemain Real Madrid, Karim Benzema berselebrasi setelah menjebol gawang Atletico Madrid dalam perempat final Copa del Rey di Santiago Bernabeu, Spanyol, 26 Januari 2023. Undian untuk babak semifinal Copa del Rey ini akan dilakukan pada 30 Januari 2023. REUTERS/Susana Vera

TEMPO.CO, Jakarta - Karim Benzema dan Thibaut Courtois tidak termasuk dalam 22 daftar pemain Real Madrid yang akan menuju ke Maroko untuk tampil di Piala Dunia Antarklub FIFA. Kedua pemain tersebut cedera.

Eder Militao, Ferland Mendy, Eden Hazard dan Lucas Vazquez juga bakal melewatkan perjalanan ke negara Afrika itu karena masalah cedera.

Peraih Ballon d'Or Benzema mengalami cedera paha menyusul kemenangan atas Valencia di La Liga pada Kamis sebelum harus ditarik ke bangku cadangan.

Pemain 35 tahun asal Prancis itu melanjutkan musim kompetisi yang didera masalah kebugaran setelah sebelumnya absen membela Prancis di Piala Dunia hingga memutuskan pensiun dari kancah internasional.

Baca Juga: Mantan Bintang Liga Inggris Jadi Korban Gempa Turki, Terjebak di Reruntuhan

Sedangkan Courtois juga mengalami masalah pada pahanya ketika melakukan pemanasan jelang kekalahan Madrid 0-1 atas Real Mallorca pada Minggu.

Advertising
Advertising

Kiper asal Belgia itu digantikan oleh penjaga gawang Ukraina Andriy Lunin pada laga dengan kekalahan tipis itu yang membuat mereka terpaut delapan poin di belakang Barcelona yang memuncaki klasemen La Liga.

Los Blancos akan menghadapi klub Mesir Al Ahly pada laga semifinal Piala Dunia Klub, Rabu, 8 Februari, untuk memperebutkan tiket ke final yang digelar Sabtu.

Real Madrid telah didera sejumlah masalah cedera pemain pada musim ini, dan David Alaba dan Aurelien Tchouameni baru saja kembali dari masa istirahat, demikian dilaporkan AFP.

Tentang Piala Dunia Antarklub

Piala Dunia Antarklub kali ini merupakan edisi yang ke-22. Kejuaraan ini berlangsung di Maroko sejak 1 Februari lalu hingga 11 Februari mendatang.

Ada tujuh tim yang tampil dari 6 konfederasi. Real Madrid, sebagai juara Liga Champions Eropa, dan Flamengo (Brasil) sebagai juara Copa Libertadores, langsung tampil di semifinal.

Real Madrid akan menghadapi Al Ahly (Mesir), Rabu besok, sedangkan Flamengo melawan Al Hilal (Arab Saudi), Selasa hari ini. Pemenang kedua laga ini akan bertemu di final, sedangkan yang kalah akan berebut posisi ketiga.

Baca Juga: Kata Ancelotti Setelah Real Madrid Dikalahkan Mallorca

Berita terkait

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

3 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

4 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

4 hari lalu

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

6 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya